Fakta dan Profil Astroni Suaka, Penyanyi Bersuara Merdu yang Hits Abis di YouTube

Fakta dan Profil Astroni Suaka, Penyanyi Bersuara Merdu yang Hits Abis di YouTube

Fakta dan Profil Astroni Suaka, Penyanyi Bersuara Merdu yang Hits Abis di YouTube

Kolase Foto dan Fakta Profil Astroni Suaka, Penyanyi Bersuara Merdu yang Hits Abis di YouTube (Foto: Instagram @astroni_tx)


Inilah fakta dan profil Astroni Suaka, penyanyi bersuara merdu yang hits abis di YouTube.

Astroni Suaka merupakan penyanyi asal Medan yang kini berusia 26 tahun. Astroni Suaka ini kerap mengunggah video cover lagu melalui YouTube Channelnya. 

Suaranya yang merdu membuatnya disukai banyak orang. Nggak heran kalau YouTube channel Astroni Suaka sudah disubscribe oleh 464 ribu akun.

BACA JUGA: Fakta dan Profil Zinidin Zidan, Penyanyi Cover yang Hits di YouTube

Bagi kamu yang masih penasaran dengan sosok Astroni Suaka, kamu bisa cek fakta dan profil Astroni Suaka yang berhasil dirangkum KUYOU berikut ini. 

1. Astroni Suaka lahir di Medan, Sumatera Utara. Namun kini Astroni Suaka diketahui menetap di Yogyakarta. 

2. Pemilik nama asli Astroni Tarigan ini lahir pada 27 Agustus 1995 dan berusia 26 tahun gaes. 

3. Sejak tahun 2016, Astroni Suaka sudah mulai merantau dan menambah penghasilannya dengan mengamen. Sejak kecil, Astroni Suaka memang memiliki cita-cita untuk menjadi seorang penyanyi.

4. Astroni Suaka mulai dikenal publik setelah kerap meng-cover lagu dan diunggah melalui sosial media miliknya seperti Instagram hingga YouTube.

5. Astroni Suaka juga sering berkolaborasi dengan beberapa penyanyi seperti Tri Suaka, Zinidin Zidan, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: Biodata Tri Suaka, Lengkap Umur dan Agama, Penyanyi Ganteng yang Duet Bareng Nabila Maharani dan Trending

6. Selain mengcover lagu, Astroni Suaka juga sudah merilis single miliknya sendiri berjudul Beraharap Kembali. Single tersebut dirilis pada Juni 2020 lalu. 

7. Nggak cuma di YouTube, Astroni Suaka juga eksis abis di Instagram gaes. Ia memiliki akun Instagram dengan jumlah followers mencapai hampir 30 ribu akun.

8. Astroni Suaka sempat menempuh pendidikan kuliah di AMIK Medan Business Politechnic dengan jurusan Manajemen Informatika. Namun setelah 2 tahun, ia memutuskan untuk berhenti karena kendala biaya.

BACA JUGA: Fakta dan profil Tri Suaka, Penyanyi Ganteng yang Duet Bareng Nabila Maharani dan Trending

Nahitulah fakta dan profil Astroni Suaka yang berhasil dirangkum KUYOU untuk kamu. Astroni Suaka merupakan penyanyi asal Medan yang hits abis di Youtube.




Astroni SuakaAstroni SuakaBiodata Astroni SuakaUmur Astroni SuakaProfil Astroni SuakaMengenal Astroni SuakaSiapa Astroni Suakaasal Astroni Suakakarya Astroni SuakaPenyanyi Asal Medan

Share to:



Modal Video 01