Berikut adalah sederet fakta tentang pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan. Mulai dari Deddy Mizwar sebagai wali hingga mahar ratusan juta rupiah dan 100 gram emas.
Ria Ricis dan Teuku Ryan akhirnya sudah melaksanakan pernikahan mereka pada Jumat, 12 November 2021. Pernikahan dengan adat Palembang tersebut disiarkan langsung melalui streaming di RCTI+.
Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan menjadi momen sakral yang ditunggu-tunggu oleh keluarga besar mereka hingga para penggemar.
Baca Juga: Ini Jadwal Siaran langsung Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan, Lengkap Link Streaming
Berlangsung di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan, acara tersebut penuh haru karena tangis Ria Ricis setelah sang suami mengucapkan ijab kabul.
Penasaran dengan pernikahan yang viral dan trending ini? Yuk simak sejumlah fakta tentang pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan.
1. Ria Ricis dan Teuku Ryan diketahui menikah di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan pada 12 November 2021.
2. Menggunakan adat Palembang, dekorasi super mewah terpasang di pernikahan keduanya. Pelaminan dihiasi dengan warna ungu, merah dan emas yang elegan.
3. Sebagai pengganti ayah Ria Ricis yang berpulang beberapa waktu yang lalu, Deddy Mizwar hadir sebagai wali mewakili keluarga Ria Ricis kepada Teuku Ryan.
4. Sementara Ustad Yusuf Mansyur dan Ridwan Kamil juga hadir sebagai saksi. Gubernur Aceh yakni Ir. H. Nova Iriansyah, M.T. juga diketahui menghadiri pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan.
Baca Juga: Biodata Teuku Ryan Lengkap Umur dan Agama, Sosok Calon Suami Ria Ricis yang Ganteng Abis Gaes
5. Teuku Ryan memberikan mahar yang fantastis kepada Ria Ricis. Mahar yang diberikan adalah uang ratusan juta dan emas 100 gram gaes!
6. Tangis Ria Ricis pecah saat hendak meminta izin kepada sang ibunda untuk menikah dan setelah Teuku Ryan ijab kabul.
7. Pasangan yang berbahagia ini merilis sebuah lagu berjudul 'Janji Setia' lho gaes!
8. Buat kamu yang penasaran, backstage+ Halaqah Cinta Ricis Ryan Spesial Resepsi akan ditayangkan pada Sabtu, 13 November 2021 pukul 10.00 WIB.
Baca Juga: Biodata Reza Zakarya Lengkap Umur dan Agama, Runner Up DAA 3 Bercerai dengan Valda Alviana
Nah, itu dia sejumlah fakta tentang pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan yang penuh haru.
Share to:
Related Article
-
Cobain 5 Style Outfit Ala YouTuber Tim Dessaint, Kalian Bakal Terlihat Lebih Tinggi Lho
Tim Dessaint|June 11, 2020 11:25:00