Ini dia kronologi lengkap awal mula pengeroyokan Putra Siregar yang korbannya adalah anak mantan menteri bernama Nur Alamsyah.
Sosok TikToker Chandrika Chika juga ikut terseret dalam kasus pengeroyokan tersebut. Ia diketahui akan hadir di Polres Jakarta Selatan pada Kamis, 21 April 2022.
Bukan tanpa alasan, Chandrika Chika disebut-sebut sebagai sosok perempuan yang menyebabkan adanya pengeroyokan yang dilakukan Rico Valentino dan Putra Siregar terhadap Nur Alamsyah.
Untuk mengetahui lebih lanjut, simak nih kronologi lengkap awal mula pengeroyokan Putra Siregar terhadap Nur Alamsyah, anak mantan menteri.
BACA JUGA: Ini Video CCTV Lengkap Putra Siregar Lakukan Pengeroyokan, Kini Jadi Tersangka
Kronologi dan awal mula pengeroyokan
Pengeroyokan Rico Valentino dan Putra Siregar tersebut terjadi pada 2 Maret 2022 pukul 02.30 WIB di sebuah cafe di bilangan Jakarta Selatan.
Pengeroyokan tersebut berawal dari seorang perempuan yang merupakan teman Rico Valentino yang mendatangi meja Nur Alamsyah di cafe tersebut. Dari situlah Rico ikut mendatangi meja Nur Alamsyah untuk membela teman perempuannya tersebut.
Menurut penuturan Putra Siregar, dirinya ikut membantu Rico yang saat itu hampir mati lantaran dikeroyok oleh Nur Alamsyah dan teman-temannya.
Korban pengeroyokan Putra Siregar
Korban pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino diketahui bernama Muhammad Nur Alamsyah. Beredar kabar bahwa Nur Alamsyah adalah anak dari Haji Syafrudin, mantan menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birograsi Indonesia pada kabinet kerja sejak 15 Agustus hingga 20 Oktober.
Nur Alamsyah diketahui mengalami luka serius pada bagian rahang kanannya. Pihaknya telah memberikan tenggat waktu terhadap Putra Siregar dan Rico Valentino untuk beritikad baik.
Namun hal tersebut tak kunjung dilakukan. Akhirnya Nur Alamsyah pun melaporkan keduanya ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 11 Maret 2022. Dalam laporan tersebut, Nur Alamsyah ikut membawa sejumlah bukti berupa hasil visum hingga rekaman CCTV di lokasi kejadian.
BACA JUGA: Terseret Kasus Pengeroyokan Putra Siregar, Chandrika Chika Akan Diperiksa Polisi
Putra Siregar ditetapkan sebagai tersangka
Putra Siregar dan Rico Valentino resmi ditetapkan menjadi tersangka kasus pengeroyokan terhadap Nur Alamsyah pada 12 April 2022 lalu.
Chandrika Chika dipanggil polisi
TikToker Chandrika Chika ikut terseret dalam kasus pengeroyokan Putra Siregar dan Rico Valentino terhadap Nur Alamsyah. Pasalnya, Chandrika Chika diduga menjadi perempuan yang mendatangi meja Nur Alamsyah dan menyebabkan pengeroyokan tersebut terjadi.
Chandrika Chika pun ikut dipanggil polisi dan dijadwalkan datang ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Kamis, 21 April 2022.
BACA JUGA: Ini Video Rekaman CCTV Chandrika Chika yang Diduga Terlibat Kasus Pengeroyokan Putra Siregar
Nah itulah kronologi lengkap awal mula pengeroyokan Putra Siregar terhadap Nur Alamsyah, anak mantan menteri yang menyeret nama Chandrika Chika.
Share to:
Related Article
-
Link Download Lagu MP3 Runtah - Doel Sumbang, Viral TikTok Lirik Berem-berem Jawer Hayam
Update|August 31, 2022 18:00:00