Berikut ini merupakan biodata dan profil Suti Karno lengkap dengan umur dan agama yang dianutnya.
Suti Karno merupakan artis senior yang lahir pada 27 April 1966. Kini usianya sudah menginjak 60 tahun.
Nama Mpok Atun dalam sinetron Si Doel tentunya sudah tidak asing lagi ditelinga kita. Pasalnya Si Doel merupakan film yang cukup populer. Bahkan sampai hari ini sinetron lawas tersebut masih sering kita saksikan di televisi.
Baut kamu yang penasaran dengan sosok Suti Karno dan ingin kenal lebih jauh, berikut ini informasinya yang telah tim kuyou.id rangkum dari berbagai sumber.
1. Karier Suti Karno
Minat dan bakatnya terjun ke dunia entertainment, memang karena Suti Karno sudah berada lingkungan keluarga yang berkiprah di dunia entertainment. Kakaknya yang bernama Tino Karno dan Rano Karno nampaknya sudah sangat familiar di telinga masyarakat Indonesia.
Sedangkan untuk peran yang pernah dimainkan Suti Karno yaitu film Guruku Cantik Sekali pada tahun 1977. Film tersebut sekaligus menjadi film pertama dalam debutnya sebagai aktris.
Namanya mulai banyak dikenal masyarakat Indonesia ketika ia menjadi pemeran Mpok Atun dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan yang merupakan film garapan kakaknya sendiri Rano Karno pada tahun 1994.
Selain itu, ternyata karirnya terus meroket di dunia seni peran. Suti Karno juga diketahui pernah bermain dalam film Roman Picisan pada tahun 1980, Anak-Anak Malam 1986, Barang Titipan pada tahun 1991, Si Doel The Movie tahun 2018, dan masih banyak lagi peran yang berhasil ia mainkan dalam seni peran yang terbaru adalah film Ashiap Man pada tahun 2022 ini.
2. Lahir Dari Keluarga yang Berkecimpung di Entertain
Suti Karno sendiri merupakan keturunan dari darah Minang-Jawa dari pasangan M. Noer (ayah) dan Istiarti (ibu).
Suti adalah anak kelima dari enam bersaudara. Kakaknya antara lain Rano Karno, Rubby Karno, Tino Karno, dan Nurly Karno. Sedangkan adiknya bernama Sumbi Karno.
3. Menjadi Seorang Youtuber
Suti Karno mulai membuat kanal Youtube sejak tahun 2019 lalu. Ia mengambangkan channelnya bersama seorang sahabatnya yang bernama Ira Maya Sopha.
Saluran Youtube yang telah ia buat tersebut dinamai dengan SIF Channel. Dalam videonya Suti bersama sahabatnya itu kerap membagikan kesehariannya. Hingga artikel ini ditulis, kini Channel yang telah ia buat tersebut telah memiliki 8 ribu subscribers.
4. Bisnis Kuliner
Selain mulai mengunggah video di youtube Suti juga ternyata sedang menjalankan sebuah bisnis kuliner yang sudah berdiri semenjak 1993 silam yang ia beri nama Warung Mpok Atun. Rumah makan nya itu menyajikan sebuah hidangan ala-ala rumahan.
5. Belum Menikah
Di usianya yang sudah hampir memasuki kepala enam ternyata Suti Karno belum juga memiliki pasangan lawan jenis loh gaes.
Meski begitu, Suti kini telah memiliki dua anak angkat yang masing-masing bernama Thalia Gracia Meicy Karno dan Grecho Pradittya Karno.
6. Profil dan Biodata Suti Karno
Nama Lengkap: | Suti Karno (Suty Karno) |
Nama Panggung: | Suti Karno, Mpok Atun |
Tempat, Tanggal Lahir: | Jakarta, 27 April 1966 |
Umur: | 56 tahun |
Agama: | Islam |
Pasangan | - |
Akun Instagram: | @sutykarno |
Akun YouTube: | SIF Channel |
Nah, itu dia profil dan biodata Suti Karno lengkap dengan unur dan agama yang dianurnya.
Share to:
Related Article
-
Fakta dan Profil Jeong Seok-seo, Penerjemah Shin Tae-yong Dikritik Tak Kompeten
Update|January 18, 2022 14:18:32