NET TV menghadirkan program terbaru mereka yang bertajuk Main Hakim Sendiri.
Memiliki konsep yang tidak jauh berbeda dengan Lapor Pak Trans7, apakah Main Hakim Sendiri ini diplot untuk menyaingi Lapor Pak?
Baca Juga: Biodata Lengkap 8 Pemain Lapor Pak Trans7, Lengkap Umur Agama dan Akun Instagram
NET TV Hadirkan Program Main Hakim Sendiri
Program Main Hakim Sendiri ini diketahui akan tayang mulai Senin, 6 November 2023. Dan akan tayang setiap hari Senin-Jumat pukul 21.00 WIB.
Dilansir dari akun Instagram @mainhakimsendiri_net, program Main Hakim Sendiri ini akan menghadirkan para cast atau pemain ternama, seperti Desta, Rigen, Praz Teguh, Tora Sudiro, Indra Jegel, Ebel Cobra, Jessica Iskandar, Eca Aura dan Boiyen.
Jika dilihat dari poster dan trailernya, program Main Hakim Sendiri ini sendiri akan berkisah di sebuah persidangan. Dimana Desta akan menjadi Hakim.
Saingi Lapor Pak?
Program Lapor Pak Trans7 bisa dibilang sebagai program komedi TV terbaik saat ini, karena sering masuk dalam top 10 rating TV .
Lapor Pak sendiri dibintangi oleh sejumlah komedian ternama seperti Andre Taulany, Wendy Cagur, Surya Insomnia, Andhika Pratama, Kiky Saputri, Hesty Purwadinata dan Ayu Ting Ting.
Lapor Pak memiliki konsep seperti dalam suasana Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di sebuah kantor polisi. Sedangkan Main Hakim Sendiri memiliki konsep seperti dalam suasana persidangan.
Mengambil jam tayang yang serupa juga, apakah Main Hakim Sendiri akan diplot untuk menyaingi Lapor Pak?
Share to:
Related Article
-
Muncul ke Publik Tenri Ajeng Anisa Bantah Jadi Selingkuhan, Layangkan Somasi Pada Virgoun dan Inara Rusli
Update|May 03, 2023 09:00:00