Meski Jadi WNI, Jay Idzes Tak Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Meski Jadi WNI, Jay Idzes Tak Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Meski Jadi WNI, Jay Idzes Tak Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Jay Idzes Tak Bisa Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 (Foto: Instagram @jayidzes)


Jay Idzes telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai dilakukannya sumpah pengambilan WNI di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta, Kamis (28/12/2023).

Meski begitu, Jay Idzes tak bisa langsung membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 yang bakal digelar pada 12 Januari 2024 sampai 10 Februari 2024 di Qatar.

Baca Juga: Siap Bela Timnas Indonesia, Jay Idzes Resmi Jadi WNI

Hal ini lantaran deadline pendaftaran pemain yang bakal diikutsertakan di Piala Asia 2023 telah berakhir pada 10 Desember 2023 lalu.

Namun, Jay Idzes berkemungkinan besar akan menjalani debutnya di Timnas Indonesia pada lanjutan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dimana Timnas akan kembali memulai perjuangannya dengan melawan Vietnam di matchday ketiga pada 21 Maret 2024.

Peran Jay Idzes sangat dibutuhkan oleh skuad asuhan Shin Tae Yong agar bisa memperkuat lini belakang Timnas yang kadang rapuh sehingga membuat lawan dengan mudah mencetak gol.

Baca Juga: Alasan Jay Idzes Pilih Jadi WNI dan Tinggalkan Kewarganegaraan Belanda

Di kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia grup F, Timnas Indonesia berada di posisi buncit alias paling bawah dengan hanya meraih 1 poin dari 2 dua pertandingan. Adapun poin tersebut diraih saat Timnas menahan imbang Filipina.




Jay IdzesJay Idzes WNIJay Idzes Timnas IndonesiaJay idzes Piala Asia 2023Jay Idzes kualifikasi Piala Dunia 2026

Share to: