Timnas sepak bola Indonesia kembali menelan kekalahan melawan Libya di laga uji coba yang digelar Jumat (5/1/2024) di Mardan Sports Complex, Turki.
Uji coba sekaligus friendly match ini digelar menjelang Piala Asia 2023 yang akan berlangsung mulai 12 Januari-10 Februari 2024 di Qatar.
Baca Juga: Resmi! Ini Nama Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Pada pertandingan ini, Timnas Indonesia berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol Yakob Sayuri di menit ke-6. Sayangnya, pada menit ke-9, Libya berhasil menyamakan kedudukan, dan di menit ke-20, Libya berhasil mencetak gol lagi dan mengguli Indonesia. Setelah itu, tak ada lagi gol yang tercipta sehingga pertandingan berakhir dengan skor 1-2 untuk Libya.
Ini merupakan kekalahan kedua Timnas Indonesia dari Libya, setelah sebelumnya pada 2 Januari kemarin, Timnas kalah dari Libya dengan skor telak 0-4.
Timnas Indonesia masih menyisakan satu pertandingan uji coba terakhir sebelum Piala Asia digelar. Pertandingan itu melawan Iran dan akan digelar pada Selasa (9/1/2024) mendatang.
Baca Juga: Blunder Saat Debut di Timnas Indonesia, Justin Hubner: "Sungguh Sulit"
Setelah itu, skuad asuhan Shin Tae-yong akan menatap laga perdana Piala Asia 2023 melawan Iraq di grup D pada 15 Januari 2024.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Syamsir Alam: Umur, Agama dan Karier, Pesepak Bola Suami Bunga Jelita
Update|March 03, 2022 09:29:53