Boyband BTOB akan Comeback Maret 2024

Boyband BTOB akan Comeback Maret 2024

Boyband BTOB akan Comeback Maret 2024

BTOB (foto: Soompi)


Menurut laporan SpoTV News, Idol grup BTOB akan comeback dan merilis lagu baru pada bulan Maret 2024. BTOB juga mempersiapkan berbagai acara untuk penggemarnya seiring dengan comeback tersebut. 

Diketahui kontrak ekslusif BTOB dengan Cube Entertainment telah berakhir. Para member kini tersebar di beberapa agensi namun tetap berusaha untuk bersama dalam grup. 

Baca juga: Bobby iKON Konser di Jakarta 15 Maret 2024

Seo Eun Kwang, Lee Min Hyuk, Lim Hyun Sik, dan Peniel telah menandatangani kontrak dengan agensi yang baru didirikan. Sementara Lee Chang Sub telah menandatangani kontrak dengan Fantagio, dan Yook Sung Jae memilih untuk bergabung dengan perusahaan baru bernama iWill Media.

"Kami akan bersama selamanya, jadi jangan khawatir. Kami akan terus memprioritaskan aktivitas grup dan memiliki rencana untuk upaya kolektif di masa depan." ungkap Lee Chang Sub beberapa waktu lalu dilansir Allkpop.

Meskipun berada di perusahaan yang berbeda, para anggota bertekad untuk memprioritaskan aktivitas grup secara penuh. Kini masing-masing member tengah disibukan dengan aktivitas solo masing-masing. 

Baca juga: Taeyong NCT Comeback dan Gelar Konser Solo

Seo Eun Kwang menjadi juri di program survival boy grup Mnet 'Build Up,'. Lee Chang Sub bersinar sebagai 'blue chip' di industri hiburan melalui acara seperti 'Jeongwaja,' dan Lim Hyu Ssik baru-baru ini mendapat apresiasi karena menyumbangkan 100 juta Won kepada para tunarungu. Lee Min Hyuk telah mengambil peran MC untuk acara hiburan web 'Hot Hot'.




BTOBBTOB Comeback

Share to:



Modal Video 01