Film Madame Web yang dibintangi Dakota Johnson telah tayang di bioskop. Namun sayangnya film tersebut tak memuaskan penonton dan mendapatkan skor jelek dari kritikus.
Berdasarkan laman agregator Rotten Tomatoes pada Selasa (20/2/2024), Madame Web hanya mendapatkan nilai 13 persen dari 192 ulasan kritikus film.
Baca Juga: Raih 6 Juta Penonton, Agak Laen Jadi Film Indonesia Terlaris ke-5
Madame Web menjadi salah satu dari dunia film Sony's Spider-Man Universe (SSU) dengan nilai kritikus paling buruk. Penilaian ini sama dengan film Morbius.
Para kritikus film pun menyoroti akting Dakota Johnson di film tersebut. Richard Lawson dari Vanity Fair mengatakan bahwa memilih Dakota Johnson sebagai Madame Web adalah sebuah kesalahan.
"Johnson, yang sangat disukai dari beragam variasi, seperti 50 Shades of Grey dan Suspiria, adalah aktris yang minimalis. Casting-nya di sini adalah kesalahan yang disayangkan," ujarnya.
Begitu pula dengan Esther Zuckerman dari Bloomberg yang menilai performa Johnson membuat film Madame Web tak bersinar.
"Di layar, Johnson tampak sedikit malu saat dia berusaha keras mengucapkan dialog kelam dan plot yang tidak menghasilkan apa-apa," katanya.
Baca Juga: Sara Fajira Ungkap Kesulitan Main Film Sinden Gaib
Selain Dakota Johnson, film Madame Web juga dibintangi Sydney Sweeney, Celeste O'Connor, Isabela Merced, Emma Roberts, dan Adam Scott.
Share to:
Related Article
-
Segera Tayang, Ikuti Kisah Dilan Versi Syar'i di Film Cinta Dalam Ikhlas
Film|November 20, 2024 10:08:25