Sub Unit Super Junior D&E akan segera comeback dengan merilis album terbaru. Pada Rabu, 21 Februari 2024 dilaporkan bahwa Super Junior Donghae & Eunhyuk akan merilis album baru mereka pada bulan 25 Maret 2024 mendatang.
Ini menjadi comeback pertama Super Junior D&E usai merilis album Countdown pada November 2021 lalu. Selain itu, ini menjadi perilisan album perdana mereka di bawah label independent Ode Entertainment.
Baca juga: Super Junior D&E Gelar World Tour Fancon di Jakarta Agustus 2023
Diketahui Donghae dan Eunhyuk memutuskan hanya memperpanjang kontrak eksklusif dengan SM Entertainment sebagai grup Super Junior, sementara untuk aktivitas pribadi mereka mendirikan agenda Ode Entertainment pada September 2023 lalu.
Tak hanya comeback, Super Junior D&E juga akan melakukan tur mereka di enam kota besar di Jepang setelah perilisan album tepatnya pada bulan April 2024.
Baca juga: Dijual Mulai Rp 1,5 Juta, Inilah Harga Lengkap Tiket Fancon Super Junior D&E di Jakarta
Tahun 2023 lalu, Super Junior D&E menggelar world tour fancon bertajuk “Delight Party” di sejumlah negara termasuk Indonesia. Donghae & Eunhyuk menyapa penggemar di Jakarta pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Sub Unit ini telah terbentuk sejak tahun 2011, kala itu mereka merilis album debut mereka bertajuk The Beats Goes On.
Share to:
Related Article
-
Mantan Member AKB48, Adik ASTRO Moonbin dan Pemeran A-TEEN Akan Debut Dalam 1 Grup
Update|February 21, 2020 09:00:00