ARTJOG semakin mengukuhkan posisi mereka sebagai pameran seni yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan usia, termasuk anak kecil lewat ARTJOG Kids.
Tahun ini merupakan tahun ketiga hadirnya ARTJOG Kids sebagai salah satu program unggulan ARTJOG.
Baca Juga: ARTJOG Kids Hadir untuk Dukung Seniman Cilik Indonesia
Founder & CEO ARTJOG, Heri Pemad mengungkapkan harapannya lewat dihadirkannya ARTJOG Kids 2024. Ia ingin anak-anak bisa berkreativitas tanpa batas di ARTJOG Kids, karena ARTJOG akan memfasilitasi berbagai karya seni yang receh sekalipun, yang penting anak-anak memiliki kemauan untuk berkarya.
"Kita ingin adek-adek yang pengen ikut ARTJOG Kids jangan pernah takut menghadirkan di luar kebiasaan, saya sebenarnya agak ketakutan seperti kita justru membatasi kreativitas di atas kanvas, sangat terbuka peluang apapun," ungkap Heri Pemad dikutip dari kanal YouTube Najelaa Shihab.
Heri Pemad menyarankan anak-anak bisa mengambil barang-barang disekitar mereka lalu dijadikan sebuah karya seni dalam apapun itu bentuknya. Nantinya karya tersebut bisa dipamerkan dan dibagi cerita dan kebahagiannya.
"Adek-adek bisa mengeksplor apa saja bisa mengupas, mengambil barang-barang menjadi sebuah karya. Ketika dipindahkan ke ruang pamer dan diisi cerita itu ternyata menjadi karya seni dan menimbulkan sesuatu yang bisa dibagi kebahagiaannya, nilainya, artistiknya," ujar Heri Pemad.
Baca Juga: 3 Seniman Cilik Dianugerahi Penghargaan ARTJOG Kids
ARTJOG Kids sendiri akan hadir selama penyelenggaran ARTJOG, mulai 28 Juni hingga 1 September 2024 di Jogja National Museum. ARTJOG 2024 sendiri menjadi edisi terkini dari penyelenggaraan ARTJOG. Tahun ini, ARTJOG mengangkat tema Motif: Ramalan.
Share to:
Related Article
-
Demi Nyaleg, Jeje Govinda Akui Keluarkan Uang Miliaran Rupiah
Update|February 26, 2024 15:00:00