RRQ Hoshi resmi menjadi half season champions Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia Season 14 (MPL ID S14).
Hal ini dipastikan usai RRQ Hoshi mendapatkan kemenangan melawan Dewa United di week 5 MPL ID S14 hari kedua, Sabtu (7/9) dengan skor 2-1.
Baca Juga: Biodata dan Profil RRQ Khezcute: Umur, Agama dan IG, Coach Sukses Bawa RRQ Hoshi Bangkit
Tim berjuluk 'Raja dari Segala Raja' itu sebenarnya hanya membutuhkan satu game kemenangan untuk mengunci puncak klasemen di half season, agar Bigetron Alpha tak mampu menyalip mereka.
Racikan duet pelatih baru, Khezecute dan NMN sukses membangun pilar-pilar baru RRQ Hoshi yang kini digawangi Skylar, Dyren, Rinz, Idok, Sutsujin dan Hazle.
Namun, RRQ Hoshi harus tampil konsisten di sisa laga agar mereka bisa mengunci playoffs atau bahkan upper bracket.
Baca Juga: Biodata dan Profil RRQ Sutsujin: Umur, Agama dan Karir, Dapatkan Savege Pertama di MPL ID S14
Tak berhenti sampai disitu, RRQ Hoshi juga harus tampil baik ketika playoffs nanti jika mereka lolos. Agar mereka bisa masuk ke grand final dan mengunci satu tiket ke M6 World Championship, yang bisa dibilang sebagai Piala Dunia-nya MLBB.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Lele PUBG, Gamer Cantik Viral karena Video Mesum 13 Detik
Update|October 22, 2021 09:45:10