Dengan Anugrah yang diberikan kepada manusia, seperti akal dan kesempurnaan lainnya terkadang manusia pun tak luput juga dari salah dan dosa. Baik yang disengaja maupun yang tak disengaja.
Maka dari itu bentuk wujud manusia memohon ampun kepada Allah SWT dengan caranya adalah dengan senantiasa perbanyak melakukan istighfar.
Dengan memperbanyak melakukan Istigfhar Allah akan menambahkan nikmat kepada Hamba-NYA. Berikut keajaiban perbanyak Istighfar di Bulan Suci Ramadan.
1. Memberikan Jalan Untuk Setiap Kesedihan
Istighfar merupakan sbentuk tobat umat muslim terhadap sang pencipta Allah SWT terhadap dosa-dosa yang terlah dilakukan.
Seperti yang telah dijelaskan dalam (QS. Hud:3)
"Dan hendaklah kamu meminta ampun kepada Tuhanmu dan bertaubat kepada-Nya. (Jika kamu mengerjakan yang demikian), niscaya Dia akan memberi kenikmatan yang baik (terus menerus) kepadamu sampai kepada waktu yang telah ditentukan dan Dia akan memberikan kepada tiap-tiap orang yang mempunyai keutamaan (balasan) keutamaannya. Jika kamu berpaling, maka sesungguhnya aku takut kamu akan ditimpa siksa hari kiamat." (QS. Hud: 3)
2. Menjadikan Kesempitan menjadi Kelapangan
Barangsiapa yang beristigfhar keada Allah, niscaya Allah akan mengganti kesempitan menjadi kelapangan. Maka jarak antara Allah dengan hamba-Nya akan semakin dekat.
Selain itu, bagi hamba yang selalu membersihkan jiwanya dari noda dosa, ia akan senantiasa diberikan kelapangan dan kemudahan dalam hidup.
Allah berfirman,"Kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman dan mengerjakan amal saleh; maka kejahatan mereka akan diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (QS. Al Furqan: 70)
3. Memberikan Berkah Rezeki dari arah yang Tak Disangka
Memang bagi akal pikiran manusia, hal tersebut hampir mustahil. Namun bagi Allah, akal manusia sangatlah terbatas sedangkan kehendak Allah tiada batas.
Sebagaimana Rasulullah SAW bersabda,"Barangsiapa memperbanyak istighfar (mohon ampun kepada Allah), niscaya Allah memberikan jalan keluar untuk setiap kesedihannya, dan untuk setiap kesempitannya diberi kelapangan, dan Allah akan memberinya rezeki (yang halal) dari arah yang tiada disangka-sangka.” (HR. Abu Dawud)
Share to:
Related Article
-
Tetap Sehat Setelah Bulan Ramadan, Berikut 4 Kebiasaan yang Harus Kamu Hindari ketika Lebaran
Ramadan 2020|May 23, 2020 03:30:00