Rumah sakit salah satu tempat yang paling dihindari oleh masyarakat saat ini karena di dalam tempat itu terdapat banyak pasien corona yang harus mendapatkan perawatan.
Meskipun nggak semua rumah sakit dijadikan sebagai rujukan untuk pasien Corona, namun hal ini tak menyurutkan ketakutan untuk para ibu hamil yang sudah memiliki perkiraan lahir di bulan-bualn ini.
Ada beberapa orang hingga artis yang sudah melewati fase ini lho, Mereka membagikan ceritanya saat melahirkan di tengah wabah Corona.
Yuk simak guys cerita ibu hamil yang harus melahirkan saat pademi corona.
1. Seorang WNI di Amerika yang harus melahirkan anak ketiganya sendirian
Seorang WNI yang bernama Monic Arief menetap di Amerika tengah hamil anak ketiga. Ia pun diantar oleh sang suami ke rumah sakit. Namun sayang, sang suami hanya di perbolehkan mengantar sang istri sampai ke lobi saja kemudian di jemput oleh suster hal ini dikarenakan adanya kebijakan lockdown di Amerika.
2. Marissa Nasution yang terpaksa untuk tak bertemu dengan anak sulungnya sementara
Marissa baru saja melahirkan anak keduanya di salah satu rumah sakit di Singapura. Beruntung suaminya masih diizinkan untuk menemaninya di dalam ruang perawatan. Namun sayangnya ia belum bisa bertemu dengan anak sulungnya yang bernama Allie setelah melahirkan karena aturan yang berlaku.
3. Cynthia Ramlan yang hanya ditemani melalui video call
Cynthia Ramlan melahirkan pada bulan Maret lalu. Ia merasa bahwa perjuangan untuk melahirkan anak keduanya ini bagaikan roller coaster. Rumah sakit harus menerapkan aturan yang ketat di masa darurat covid-19 yang menyebabkan suami tak diperkenankan masuk ke ruang operasi. Namun selama persalinan dokter mengizinkan untuk melakukan video call sehingga suami bisa menyaksikan live kelahiran anaknya.
4. Dominique Diyos yang awalnya ingin melahirkan dengan cara homebirth, namun rencananya jauh dari yang sudan direncanakan sebelumnya
Karena sedang dalam kondisi pandemi ditambah lagi waktu akan melahirkan adalah malam Nyepi maka tidak ada bidan yang bisa dipanggil untuk homebirth. Akhirnya dalam kondisi yang dinilai tidak kondusif, Ia dan suami pun harus melewati jalan yang ditutup dan harus izin pecalang yang berjaga. Ternyata saat tiba di rumah sakit, ruang persalinan penuh dan akhirnya si bayi lahir di ruang pemeriksaan.
5. Haru banget seorang ibu yang harus melahirkan dalam keadaan koma karena Covid-19 di Washington
Seorang wanita di Washington bernama Angela Primachenko melahirkan anaknya saat ia dalam kondisi koma karena covid-19. Dokter di Pusat Medis Salmon Creek Legacy memutuskan untuk menginduksi persalinan demi melindungi si kecil. Beberapa hari setelahnya, ventilator yang sebelumnya dipasang telah dilepas dan ia baru menyadari bahwa bayinya sudah lahir.
Share to:
Related Article
-
Lagu Lengkap Chicken Wing Hot Dog and Baloney yang Viral di TikTok
Viral|September 13, 2020 10:25:00