10 Penampakan Rumah Ayudia Bing Slamet & Ditto, Bikin Iri Banget

10 Penampakan Rumah Ayudia Bing Slamet & Ditto, Bikin Iri Banget

10 Penampakan Rumah Ayudia Bing Slamet & Ditto, Bikin Iri Banget

Ayudia Bing Slamet & Ditto (Foto: dok. Instagram)


Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion menjadi salah satu pasangan yang meiliki banyak penyukanya. Kedunya mempopulerkan #TemanTapiMenikah.

Tak hanya itu, rumah tanganya juga nampak harmonis dan jauh dari gosip-gosip miring. Kini mereka tengah fokus membesarkan sang putra, Dia Sekala Bumi yang semakin aktif.

Selain menulis novel, Ayudia dan Ditto juga memiliki akun YouTube. Mereka membagikan kegitan sehari-hari, mengurus Sekala maupun traveling.

Di satu kesempatan, netizen salah fokus dengan hunian milik Ayudia dan Ditto dalam  vlog bertajuk "House Tour Keluarga Belo."

Penasaran seperti apa? Yuk intip 10 potret rumah Ayudia dan Ditto berikut ini!

1. Tampak depan

Rumah Ayudia dan Ditto memiliki warna coklat dengan 3 lantai. Namun saat ini lantai ketiga masih dalam proses dan akan ditunjukannya dalam house tour part 2.

2. Ruang tamu

Ayudia mengaku bahwa mereka sangat menyukai pajangan-pajangan khas daerah-daerah di Indonesia seperti Bali, Lombok hingga Lampung.

3. Ruang keluarga

Ini adalah tempat yang nyaman buat mereka. Ini adalah tempat mereka, istirahat, nonton hingga ketiduran. 

'Kita sering banget mager disini, ketiduran disini," kata Ayudia.

4. Memory spot

Disini, Ayudia dan Ditto menyimpan semua kenangan mereka dalam bentuk foto. Tembok di ruangan ini dipenuhi dengan foto-foto jadul mereka hingga saat ii dan akan terus bertambah.

5. Dapur

Berkonsep hitam putuh, Ayudia mengaku hanya ingin memiliki satu dapur yang bersih. 

6. Ruang makan

Di dekat dapur, ada meja makan yang memiliki konsep yang sama yakni hitam putih. Ruang makan tersebut terlihat sangat sejuk karena ada taman kecil yang dibelakangnya.

7. Taman

Diisi dengan tanaman hias, diatas taman tersebut terdapat kanopi kecil yang bisa mengalirkan iar hujan langsung ke taman tersebut.

8. Mushola

Ruangan pertama di lantai dua adalah tempat yang bersih dan sederhana untuk menjalankan ibadah lima waktu.

9. Kamar Skala

Ini adalah kamar Skala di lantai dua yang lucu banget!

10. Kamar Utama

Ruangan terakhir di lantai dua adalah kamar Ayudia dan Ditto. Sederhana tapi mewah, kamar ini terlihat nyaman banget ya?




Ayudia Bing Slamet & DittoRumah Ayudia Bing Slamet & Ditto

Share to: