Bikin Haru, Viral Potret Adik Terkantuk-kantuk saat Temani Ayah Antar Makanan Sebagai Ojol

Bikin Haru, Viral Potret Adik Terkantuk-kantuk saat Temani Ayah Antar Makanan Sebagai Ojol

Bikin Haru, Viral Potret Adik Terkantuk-kantuk saat Temani Ayah Antar Makanan Sebagai Ojol

Istimewa


Bagi laki-laki terkadang memiliki jiwa yang besar untuk menafkahi anak dan istrinya, apapun yang dikerjakan agar tak kelaparan. 

Seperti yang dialami oleh salah seorng kurir pengantar makanan yang harus bekerja di tengah pancemi corona agar bisa menghiduoi putra kecilnya.

Bahkan dirinya pun mencari nafkah sambil membawa putra berkeliling, sampai-sampai terkadang sang anak terngantuk-ngantuk saat ikut sang ayah bekerja. 

Pria bernama Lin yang berasal dari Thailand ini harus menjadi kurir untuk mendaptkan penghasilan tambahan,  tadinya ia bekerja sebagai pekerja konstruksi yangdilakukan pada siang hari mulai pukul 08.30 sampai 17.30. kemudian ia menyambung lagi bekerja sebagai kurir pengantar makanan paruh waktu, mulai pukul 18.00 sampai pukul 22.00. Terhitung dirinya bekerja 1 jam dalam sehari. 

Kondisinya sebagai ayah tunggal membuat ia terpaksa membawa putranya yang masih berusia tiga tahun lantaran tak ada seorang pun di rumah yang bisa merawatnya.

Ia mengaku telah berpisah dengan istrinya sejak lama, maka dari itu ia harus merawat putranya seorang diri. 

Kisah ini menjadi viral di media sosial, yang dibagikan oleh akun Twitter @KAMIcomphnews. yang memperlihtakan dirinnya sedang mengantar makanan sambil membawa putranya. 

Dalam foto tersebut juga terlihat anak itu terkantuk-kantuk di atas motor dengan menggunakan helm dan kotak makanan yang diikat di punggungnya agar ia tak terjatuh.

Namun, terkadang Lin menempatkan anaknya di depan agar dapat mengawasinya. Ia juga menceritakan, putranya sering membantu dirinya seperti membawakan pesanan makanan untuk kustomernya.

Foto-foto yang beredar luas di media sosial tersebut pun menuai berbagai macam respons warganet. Tak sedikit dari mereka yang kasihan dan tak tega melihat kondisi anak itu. 




OjolCerita OjolBerita ThailandKabar thailand

Share to: