7 Fakta Dorce Gamalama, Artis Multitalenta yang Pernah Raih Rekor MURI hingga Mau Jadi Supir Raffi Ahmad

7 Fakta Dorce Gamalama, Artis Multitalenta yang Pernah Raih Rekor MURI hingga Mau Jadi Supir Raffi Ahmad

7 Fakta Dorce Gamalama, Artis Multitalenta yang Pernah Raih Rekor MURI hingga Mau Jadi Supir Raffi Ahmad

Fakta Dorce Gamalama


Belum lama ini selebritis legenda Tanah Air, Dorce Gamalama membuat publik terkejut gaes. Pasalnya dirinya mengaku telah melamar pekerjaan kepada Raffi Ahmad.

Dirinya juga mengaku bahwa Dorce ingin melamar sebagai sopir dari suami Nagita Slavina itu Keinginan tersebut disampaikam Dorce melalui unggahan video di akun Instagram @dg_kcp pada Sabtu 6 Juni 2020.

Seperti yang kita ketahui gaes, Dorce Gamalama merupakan salah satu selebritis yang sudah cukup lama di dunia hiburan Tanah Air, mulai dari pelawak hingga menjadi penyanyi.

Bagi kamu yang belum mengetahui mengenai Dorce Gamalama, yuk simak aja gaes beberapa faktanya dibawah ini.

1. Sudah berusia 56 tahun

Foto: Istimewa

Dorce Gamalama lahir di Solok, Sumatera Barat, pada 21 Juli 1963 silam. Pemilik nama asli Dedi Yuliardi Ashadi tersebut kini telah berusia 56 tahun.

2. Debut di industri hiburan

Foto: Istimewa

Dorce dikenal sebagai pelawak, penyanyi, bintang film hingga pembawa acara. Karir musiknya diawali ketika dia SD dan bergabung dengan kelompok Bambang Brothers. Dirinya lantas mucul di statsiun tv TVRI dan mulai mengisi beberapa acara televisi.

3. Membintangi sejumlah film yang sukses

Foto: Istimewa

Selain menjadi pelawak, Dorce juga sukses membintangi sejumlah judul film, di antaranya:

1. Dorce Sok Akrab (1989)

2. Dorce Ketemu Jodoh (1990)

3. Mas Suka, Masukin Aja-besar Kecil I'ts Okay (2008)

4. Hantu Biang Kerok (2009)

4. Menjadi pembawa acara

Foto: Istimewa

Dorce juga sukses menjadi pembawa acara televisi 'Dorce Show' pada Januari 2005 silam. Dirinya juga pernah membawakan acara Kencan dengan Eko Patrio pada kurun waktu 2002 hingga 2005.

5. Pernah meraih rekor muri gaes

Foto: Istimewa

Dorce Gamalama ternyata juga pernah meraih book record Museum Record Indonesia (MURI). Lantaran keberhasilannya meluncurkan sembilan album hanya dalam kurun waktu lima bulan. Pada album tersebut, Dorce juga melibatkan 74 artis Indonesia.

6. Pernah beberapa kali mengganti nama

Foto: Istimewa

Dirinya pernah beberapa kali berganti nama panggung mulai dari Dorce Ashadi, Dorce Urang Aring, Dorce Manice hingga Dorce Elkapeer. Setelah itu Dorce lantas menyematkan nama Gamalama yang merupakan inspirasi dari melihat gunung Gamalama.

7. Memutuskan untuk menjadi seorang transgender

Foto: Istimewa

Dorce melakukan keputusan untuk menjadi transgender. Dirinya juga dikenal dengan julukan Bunda Dorce. Dorce merasa dirinya terjebak di tubuh yang tidak seharusnya.

Nah itu dia gaes tujuh fakta mengenai Dorce Gamalama.




Dorce GamalamaRaffi AhmadNagita SlavinaSelebriti

Share to:



Modal Video 01