Viral Pesan Neon Among Us, Pas Jadi Malah Jauh dari Ekspektasi Gaes~

Viral Pesan Neon Among Us, Pas Jadi Malah Jauh dari Ekspektasi Gaes~

Viral Pesan Neon Among Us, Pas Jadi Malah Jauh dari Ekspektasi Gaes~

Viral Pesan Neon Among Us, Pas Jadi Malah Jauh dari Ekspektasi (Foto: Twitter)


Kali ini ada netizen yang tertipu saat memesan neon dengan motif Among Us, namun saat barang sampai justru jauh dari ekspektasi. Hal tersebut pun diceritakan di Twitter dan menjadi viral. 

Memasang lampu neon di kamar memang menjadi salah satu daya tarik atau hiasan dinding yang sangat gampang untuk dibeli gaes. Hal ini dikarenakan bentuknya yang menarik dan juga warnanya yang lucu. 

BACA JUGA: Biodata Alexander Thian, Lengkap Umur dan Agama, Blogger yang Viral Isu Ifan Seventeen

Bahkan banyak sekali para TikTokers atau selebgram yang menghiasi kamarnya dengan lampu neon. Lampu neon memang sangatlah lentur dan gampang banget untuk diubah-ubah bentuknya. 

Salah satu netizen yang sepertinya penggemar dari Among Us pun berusaha membeli salah satu lampu neon dengan karakter dari game tersebut. Dirinya yang telah memesan kecewa ketika barang tersebut sampai karena apa yang diiklankan berbeda dengan apa yang didapatkan. 

Tidak seindah iklan di toko online

Salah satu akun Twitter bernama @txtdarionlshop mengunggah cerita orang yang tertipu ketika membeli sebuah hand made neon dengan motif Among Us. Hasilnya pun tidak mirip sama sekali dengan karakter yang ada di game tersebut. 

BACA JUGA: Bikin Heboh, Wanita Ini Bawa Mobil Masuk ke Dalam Mal, Auto Viral di TikTok

Netizen tersebut pun akhirnya marah dengan toko itu dan berkomentar dengan hasil yang dikirimkan tidak mirip sama sekali dengan salah satu karakter dari game Among Us. Padahal di iklan toko tersebut justru lampunya benar-benar mirip dengan karakter dari game tersebut. 

Namun sang penjual pun mengatakan jika gambar asli dari lampu neon tersebut memang seperti itu dan tidak bisa dilakukan pengembalian dana. Netizen yang membeli pun tetap meminta pengembalian dana karena barangnya tidak sama. 

Penjual lampu neon Among Us tersebut pun meminta untuk mengambil jalan tengah. Dirinya mengatakan kepada pembeli jika dia akna mengembalikan dananya sebanyak Rp 45 ribu kalau sang pembeli mau karena tidak ada kerusakan dan bisa nyala. 

Pembeli yang membaca pesan tersebut dari sang penjual seketika langsung mehina hal tersebut. Bahkan dirinya mengatakan jika barang tersebut dikasih gratis dirinya tidak mau. 

Untuk kamu yang biasa membeli barang di online shop tetap berhati-hati dan lihat bagaimana review yang ada gaes. Jangan sampai kamu salah beli ya gaes. 

BACA JUGA: Fakta Lengkap Viral Sosok Selingkuhan Ifan Seventeen di IG Alexander Thian, Simak Nih~




neon among usekspektasi dan realitaneon among us viraltertipu di online shop

Share to:



Modal Video 01