Fakta Menarik Dandy Hendstyo, Gen Z Cover Lagu yang Tampan Abis

Fakta Menarik Dandy Hendstyo, Gen Z Cover Lagu yang Tampan Abis

Fakta Menarik Dandy Hendstyo, Gen Z Cover Lagu yang Tampan Abis

Fakta Menarik Dandy Hendstyo (Foto: Instagram @dandyhendstyo)


Sudah kenal dengan sosok Dandy Hendstyo? Simak yuk fakta menarik Dandy Hendstyo, Gen Z ganteng yang sering cover lagu di Instagram. 

Dandy Hendstyo merupakan seorang penyanyi sekaligus TikToker yang lahir pada 16 Februari 2000. Ia aktif mengunggah cover lagu yang di TikTok. 

BACA JUGA: Biodata Brigita Meliala, Lengkap Umur dan Agama, Content Creator Cover Lagu yang Hits

Beberapa kali, Dandy terlihat berkolaborasi dengan beberapa penyanyi lain yang aktif di TikTok, seperti Jebung dan Brigita Meliala.

Makin penasaran dengan sosoknya? Ini dia fakta menarik Dandy Hendstyo yang berhasil dirangkum oleh KUYOU.id

Berasal dari Tangerang, Banten

Dandy Hendstyo yang dikenal juga sebagai penyanyi ganteng ternyata berasal dari Tangerang, Banten gaes. 

Kelahiran tanggal 16 Februari 2000

Dandy lahir pada 16 Februari 2000. Kini, dirinya masih menginjak usia 20 tahun. Meskipun masih sangat muda, suaranya gak kalah bagus dari penyanyi lain yang usianya lebih tua lho gaes. 

Memiliki band bernama D'Synthetic

Dandy pernah tergabung dalam band bernama D'Synthetic gaes. Band ini pernah menjuarai Pucuk Cool Jam pada 2018 lho. Mereka juga sempat meluncurkan sebuah single berjudul '#staycoolNfresh'.

Sudah punya lagu sendiri

Dandy diketahui pernah meluncurkan beberapa single lagu. Beberapa diantaranya adalah Aku Bisa Apa dan Arti Dunia. Keduanya diluncurkan pada tahun 2019 lalu. 

Suka banget cover lagu di TikTok dan FYP

Dandy diketahui suka mengcover lagu-lagu populer dan diunggah di TikTok maupun Instagramnya. Suaranya yang merdu dan ketampanannya membuat konten covernya tersebut disukai banyak orang bahkan sampai FYP di TikTok. 

Pernah kolab sama Jebung, Brigita Meliala dan Rifqi

Karena sama-sama berawal dari cover lagu kemudian dikenal banyak orang, Dandy pun berkolaborasi dengan Jebung, Brigita Meliala, dan Rifqy. Mereka pun mengunggah video cover tersebut dalam TikTok dan Instagram pribadi mereka. 

BACA JUGA: Brigita, Jebung, Rifqi dan Asyraf Jamal Nyanyi Bareng Nih, Dynamic Duet Gaes!

Itulah fakta menarik tentang Dandy Hendstyo, gen Z yang suka cover lagu di TikTok.




Dandy HendstyoFakta menarik Dandy Hendstyoprofil Dandy HendstyoTikTokerTikTokFYP TikTokBrigita MelialaJebung

Share to: