Kabar bahagia datang dari aktris muda, Yuki Kato yang terpilih menjadi pengisi suara sebagai karakter Mulan di film "Mulan" versi Bahasa Indonesia. Wah, keren banget ya gaes?
Dikabarkan Film ini akan dirilis pada 4 Desember 2020 di Disney Hotstar Indonesia lho.
Seperti yang diketahui, Film Mulan ini berkali-kali gagal tayang di bioskop. Hal itu terjadi akibat pandemi Virus Corona ini gaes.
Mendapat kehormatan besar menjadi pengisi suara, ternyata ini bukan pengalaman pertama Yuki Kato menjadi seorang dubber lho.
BACA JUGA: Fero Walandouw Lebih Cocok Pacaran sama Natasha Wilona atau Yuki Kato Gaes?
Dilansir dari media online, sebelumnya ia juga sudah pernah menjadi pengisi suara di film animasi Indonesia gaes, yaitu "Petualangan Singa Pemberani Atlantos" yang tayang pada 2016 silam.
"Saya pernah menjadi pengisi suara sebelumnya untuk animasi buatan lokal," kata Yuki Kato.
Menurutnya, menjadi pengisi suara di film live action ini lebih susah dibandingkan film animasi. Hal ini tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi dirinya, karena untuk mengisi suara karakter Mulan sendiri ia gak cuma mengisi suara saja gaes, tapi juga harus mengikuti mimik karakter Mulan yang ada di filmnya.
"Kali ini, menjadi pengisi suara juga tetapi untuk film live action. Untuk menentukan emosinya juga jujur lebih susah sih dibandingkan film animasi," ungkapnya.
Selain Yuki Kato, ternyata ada Luna Maya dan Dion Wiyoko lho, yang juga akan ikut menjadi dubber di film Mulan ini gaes. Luna Maya sendiri akan mengisi suara sebagai Xiannlang yang merupakan karakter baru yang hanya muncul di film live action "Mulan" versi Bahasa Indonesia ini.
Sedangkan, Dion Wiyoko akan mengisi suara sebagai Chen Honghul. Karekter ini merupakan prajurit yang menjadi saingan sekaligus sahabat Mulan.
Share to:
Related Article
-
Fakta dan Profil Donna Wisnu Wardhana aka Adon, Pemeran Otang di Preman Pensiun 7
Update|November 10, 2022 11:06:56