Kristen Gray dan kekasihnya, Saundra tengah viral mengisi seluruh sosial media di Indonesia bahkan hingga Malaysia belakangan ini. Hal ini dikarenakan sebuah thread yang dibuatnya tentang tinggal di Bali saat pandemi datang.
Kristen Gray dan Saundra merupakan pasangan kekasih LGBT asal Los Angeles, Amerika Serikat yang belakangan ini tinggal dan menetap di Bali.
Thread tersebut diunggah oleh akun Twitter @kristentootie yang kini sudah dihapus karena kemarahan warga Indonesia atas tulisannya tersebut. Awalnya, wanita yang berusia 20tahun-an ini hanya mencoba mempromosikan e-booknya dengan menyisipkan sedikit pengalamannya di Pulau Dewata.
Sayangnya tulisannya di Twitter tersebut sukses membakar amarah para netizen karena Kristen Gray berusaha mengajak bule lainnya untuk pindah ke Bali ditengah pandemi Covid-19 ini.
Awal Mula Viralnya Kristen Gray Bule LGBT asal AS
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, WNA ini viral setelah mengunggah thread yang kemudian menjadi perbincangan sejak 17 Januari 2021 kemarin.
Baca Juga: Fakta Lengkap Leonardus Wahyu Dewala Viral Diduga Predator dengan Pickup Line Alis Kamu Gemas~
Dia mengaku sudah tinggal di Bali sejak 6 bulan yang lalu bersama dengan kekasih sesama jenisnya. Dia memilih tinggal di Bali karena tidak memiliki pekerjaan di negara asalnya sejak tahun 2019 gaes.
Awalnya, Kristen memuji Bali karena keramahan warga lokal yang sangat bersahabat. Tak hanya itu, dia juga mengaku bahwa kehidupan mewah yang ditawarkan oleh Bali sangat murah baginya.
Mengajak Bule Lain Pindah ke Bali dengan Cara Licik
Kemudian muncul lah tulisan yang memancing kemarahan netizen di Twitter. Kristen Gray kemudian mengajak para WNA untuk pindah ke Bali ditengah pandemi virus corona. Tentu saja hal ini dilakukannya karena dia mengakui kehidupan serba murah di Bali.
Bukan hanya mengajak pindah ditengah pandemi, dia juga melanggar aturan visa dan pajak pekerjaan. Bahkan Kristen Gray mengajak bule lainnya untuk melakukan hal yang sama dengannya gaes!
Baca Juga: Fakta Unik Donna Visca, Gamer Cantik Asal Palembang yang Curi Perhatian
Dalam e-book berjudul "Our Bali Life is Yours" yang ditulisnya, Kristen membeberkan langkah-langkah untuk bisa tinggal di Bali dengan cara licik memperpanjang visa agar lolos pemeriksaan.
Kristen Grey Trending di Twitter
Meskipun kini threadnya di Twitter telah di hapus, namun kekesalan warga Indonesia kepada Kristen gray tak terbendung. Terus menjadi perbincangan selama berhari-hari, namanya bahkan pernah memuncaki trending di Twitter Indonesia.
Banyak netizen mengeluarkan kekesalannya atas perbuatan Kristen yang akhirnya memicu perdebatan antara bule dan WNI. Mereka meminta wanita asal AS tersebut untuk mematuhi pajaknya sebagai WNA.
Akhirnya, banyak bule lainnya di Twitter yang ikut membela Kristen Gray dan memberikan kata-kata kebencian kepada netizen Indonesia lho.
Mereka bahkan menyinggung tentang bencana alam yang tengah banyak terjadi di Indonesia, kotornya Jakarta hingga berharap Jepang datang untuk kembali menjajah Indonesia gaes!
Kini akun Twitter Kristen Gray suspend dan sosoknya tengah dicari oleh Kemenkumham Bali.
Dilansir dari berbagai sumber, sponsor yang menjamin Kristen Gray masuk Indonesia diduga berada di Jakarta gaes.
Kegiatan Kristen Grey di Indonesia
Seperti bule kebanyakan, Kristen Grey dan kekasihnya juga menggunakan YouTube dan membagikan vlog dan kegiatannya selama di Bali. Kanal tersebut dimiliki oleh sang kekasih sesama jenisnya dengan nama Love Saundra.
Baca Juga: Biodata Andrea Mutiara Rianwar, Lengkap Umur dan Agama, Peserta The Next Influencer Asal Bengkulu
Kanal tersebut kini memiliki 2 ribu subcribers namun videonya banyak di hapus dan hanya menyisahkan satu vlog berjudul "Helping Families in Bali with Love Donations."
Video tersebut diunggah pada 24 September 2020 kemarin yang berisikan tentang donasi dan bantuan kepada penduduk di Bali. Dalam kolom deskripsi, dia juga meminta orang lain untuk memberikan bantuan dengan tujuan memberikan bantuan kepada warga sekitar.
"Silakan jika Anda ingin berdonasi, tidak ada jumlah yang terlalu kecil (untuk diberikan)."
Potret Mesra Kristen Gray dan Kekasih Sesama Jenisnya
Setelah kasus ini mencuat, akun Twitter Kristen Gray menghilang karena dilaporkan oleh banyak netizen Indonesia. Dia juga mengunci akun Instagram pribadinya untuk menghindari komentar.
Tak hanya itu, kanal Youtube Love Saundra juga menghapus hampir seluruh videonya dan hanya meninggalkan sebuah video tentang berdonasi.
Nah, itu dia fakta potret hingga penjelasan viralnya Kristen Grey dan Saundra, pasangan kekasih LGBT asal Los Angeles, Amerika Serikat yang belakangan ini tinggal dan menetap di Bali.
Jangan sampai ketinggalan info terbaru tentang artis, dan berita viral hanya di KUYOU.id dan Instagram @kuyou_id ya!
Share to:
Related Article
-
10 Tingkah Diluar Nalar Para Cewek Kalau Lagi Posesif, Cowok Gak Punya Celah Sedikit pun!
Update|July 30, 2020 19:20:48