Kenalan yuk dengan sosok BTR Zuxxy, gamer pro player Bigetron Red Aliens. Berikut fakta menarik BTR Zuxxy.
BTR Zuxxy memiliki nama lengkap Made Bagas Pramudita. Ia merupakan gamer asal Bali yang kini masih berusia 16 tahun. Ia bergabung dengan tim esport Bigetron Red Alien (Bigetron RA).
BTR Zuxxy juga aktif di Youtube dengan nama Zuxxy Gaming. Youtube yang dibuat sejak tahun 2017 lalu ini sudah memiliki 1,68 juta subscriber lho gaes.
Baca Juga: Biodata Larissa Lochefort Lengkap Agama Umur dan Wiki, Gamer Hot yang Curi Perhatian
Penasaran dengan fakta lainnya? Langsung aja simak fakta menarik BTR Zuxxy yang berhasil dirangkum KUYOU berikut ini.
Nama lengkap BTR Zuxxy
BTR Zuxxy memiliki nama lengkap Made Bagas Pramudita. Namun nama gamenya adalah BTR Zuxxy.
Baru berusia 16 tahun
Zuxxy lahir pada tanggal 31 Mei 2003. Berarti kini ia genap berusia 16 tahun. Meski masih berusia 16 tahun ia sudah memiliki skill bermain yang sangat baik.
Menyukai game sejak kecil
Zuxxy sudah sangat menyukai game sejak ia kecil lho gaes. Salah satu game yang ia mainkan adalah genre First Person Shooter atau yang lebih dikenal dengan FPS. Ia kemudian mulai memainkan game bergenre battle royale.
Awal mula BTR Zuxxy masuk ke dunia pro player
Awal mula BTR Zuxxy terjun ke dunia pro player adalah bermain di game Rules of Survivor (ROS). Popularitas game satu ini memang sedang naik-naiknya. Saat itulah awal mula ia masuk ke dunia Pro Player.
Kala itu, ia masih bergabung dengan tim bernama MPZ. Turnamen ROS pertama yang ia ikuti saat itu adalah Indonesia Games Championship (IGC) 2017. Ia pun berhasil meraih gelar juara 2 dalam IGC 2017 itu.
Bergabung dengan BTR Red Alien
Semenjak kemenangan Zuxxy dalam turnamen IGC 2017 dengan game ROS, tim esport lain pun mulai meliriknya. Salah satunya adalah Bigetron Red Aliens (BTR RA). Akhirnya ia dan kembarannya bergabung dengan BTR RA sejak 2017 lalu.
Baca Juga: 8 Foto Hot Yacintha Clarissa, Selebgram Hot yang Curi Perhatian
Seorang streamer di Nimo TV dan YouTube
Pada sela-sela kesibukannya sebagai Pro Player, Zuxxy pun kini sibuk dengan kegiatan streaming melalui Nimo TV. Ia juga dikenal sebagai YouTuber dengan youtube channel bernama Zuxxy Gaming. Channel YouTube tersebut kini sudah memiliki 1,68 juta subscriber.
Menjadi juara dunia di game PUBG Mobile
Kemampuan Zuxxy dan teman-temannya di BTR RA emang gak perlu diragukan lagi. Mereka pernah menjuarai ajang turnamen PUBG Mobile Club Open Fall Split Global Final (PMCO) 2019. Mereka berhasil mengalahkan 15 tim esport dari seluruh dunia.
Sekedar informasi aja nih, ajang tersebut merupakan ajang PUBG kelas dunia lho gaes. BTR berhasil meraih poin 303 dan berhak mengantongi hadiah total senilai US$250 ribu atau setara dengan Rp2,8 miliar.
Baca Juga: Foto Hot Terbaru Nora Alexandra Pamer Bikini Merah, Awas Salfok!
Nah itu dia gaes fakta menarik Zuxxy Gaming, yang berhasil dirangkum KUYOU buat kamu. BTR Zuxxy atau Zuxxy Gaming dikenal sebagai pro player PUBG Mobile dalam tim Bigetron.
Share to:
Related Article
-
NETIZEN TAGIH NAZAR ATTA BANGUN MASJID
Gen Halilintar|January 21, 2020 21:43:45