Beberapa waktu lalu, viral di media sosial pengunjung cafe yang merusak instalasi seni demi konten foto anjingnya. Kronologi lengkap aksi emak-emak tersebut terekam melalui video CCTV.
Video CCTV tersebut pun langsung tersebar ke media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun Twitter @ivanjoshua pada Jumat, 21 Mei 2021. Selain itu, penjelasan lengkap soal kejadian itu juga diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah.
Dalam unggahan tersebut, Ivan menjelaskan bahwa pengunjung tersebut ternyata sudah pernah ke cafe dan mengobrol dengan pekerja cafe.
Setelah ditelusuri, kejadian tersebut berlangsung di Cecemuwe Cafe, Senayan. Cecemuwe merupakan salah satu cafe dan private event space di Kawasan Jakarta Selatan.
Area depan cafe tersebut memang sering digunakan untuk ruang instalasi seni, salah satunya dari Floralchemy yang berisikan rangkaian bunga indah nan cantik. Namun, instalasi seni tersebut tiba-tiba dirusak. Begini kronologi lengkapnya.
Kronologi pengunjung cafe rusak instalasi seni di Cecemuwe Cafe
Pada Jumat, 21 Mei 2021, pihak cafe sempat kaget melihat instalasi seni di area cafe rusak dan berantakan. Setelah dilihat di CCTV, ternyata memang ada pengunjung yang sengaja membuat Instalasi seni tersebut berantakan.
Dalam video CCTV tersebut, nampak seorang emak-emak dan dua perempuan lainnya baru datang dan memasuki area cafe. Ia pun langsung menyingkirkan bunga-bunga yang ada di instalasi seni tersebut demi konten foto untuk anjingnya.
Anjing berwarna putih yang dibawanya pun langsung diletakkan di atas tempat instalasi seni tersebut. Ia juga sempat menyisir bulu anjingnya sebelum berfoto.
Setelah mengambil foto anjingnya, pengunjung tersebut pun langsung meninggalkan bunga yang ia buat berantakan begitu. Ternyata perempuan tersebut memesan minum takeaway dan langsung pulang.
Padahal, pihak Cecemuwe telah memberikan peringatan berupa tulisan untuk tak menyantuh instalasi seni berupa bunga di area cafe tersebut.
BACA JUGA: Fakta dan Kronologi Hesti Purwadinata dan Keluarga Positif Covid-19
Pihak cafe langsung menarik instalasi seni
Melihat instalasi seni yang sudah berantakan, pihak Cecemuwe pun mengumumkan untuk menarik Instalasi seni tersebut dan menggantinya dengan yang baru.
"We're so sorry to announce that due to an unfortunate event, we have had to take down the floral Installation," tulis Cecemuwe dalam sosial medianya.
Pihak cafe pun merasa kecewa dan menyayangkan kejadian itu. Padahal proses membuat instalasi bunga tersebut memakan waktu dan tenaga yang cukup ekstra. Namun instalasi seni itu dirusak hanya dalam awaktu 5 menit saja.
Pelaku meminta maaf
Melalui ungghan Twitter @ivanjoshua itu, diketahui pelaku pengrusakan instalasi seni itu datang ke cafe dan ingin bertemu dengan sang pemilik cafe.
Ia ternyate meminta maaf karena tak mengetahui bahwa anjingnya tak boleh diletakkan di atas Instalasi seni tersebut. Pasalnya sebelumnya ia pernah berfoto anjingnya di posisi yang sama namun ukurannya lebih kecil dan tak perlu menggeser bunga.
Pengunjung tersebut juga mengaku salah setelah menggeser bunga-bunga tersebut tak lagu mengembalikannya ke tempat semula dan justru langsung pergi.
BACA JUGA: Fakta-fakta DJ Joana Dilempar Botol Hingga Dilecehkan Oleh Pria Usai Manggung
Nah itu dia gaes kronologi pengrusakan instalasi seni di sebuah cafe di Senayan. Hingga kini, tak diketahui identitas pengunjung yang sudah merusak instalasi seni tersebut.
Share to:
Related Article
-
Model Pegadaian Baru, Kamu Bisa Kredit Smartphone dengan Gadai Dusnya Aja Lho
Update|February 07, 2020 20:06:16