Berikut biodata Aurel Dewanda, penyanyi pendatang baru yang berhasil curi perhatian publik.
Aurel Dewanda merupakan penyanyi asal Kediri yang lahir pada 11 Desember 2003. Pemilik nama lengkap Aurelya Ratamchia Dewanda kini berusia 17 tahun dan diketahui memeluk agama Islam.
Aurel Dewanda mengaku sudah menyukai musik sejak usianya masih kecil. Sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), Aurel Dewanda sudah sering tampil di panggung. Saat mulai duduk di bangku SMP, Aurel pun kerap tampil di berbagai orkes dangdut hingga acara nikahan.
Namanya mulai dikenal publik setelah mengikuti ajang kompetisi menyanyi Bintang Suara. Namanya pun keluar sebagai pemenang dalam ajang tersebut.
BACA JUGA: Memiliki Suara Merdu, Khifnu dan Putri Delina Bikin Galau di Lagu Katakan Saja
Seperti apa sosoknya? Langsung aja simak biodata Aurel Dewanda lengkap agama dan umurnya berikut ini.
Biodata dan profil
Nama lengkap: Aurelya Ratamchia Dewanda
Nama panggung: Aurel Dewanda
Tempat asal: Kediri, Jawa Timur
Tanggal lahir: 11 Desember 2003
Umur: 17 tahun
Agama: Islam
Pendidikan: Belum diketahui
Pekerjaan: Model, Penyanyi
Status: Belum menikah
Pasangan: Belum diketahui
Akun Instagram: @aureldewanda
Perjalanan karir Aurel Dewanda
Aurel Dewanda mengawali perjalanan karirnya sejak duduk di bangku sekolah. Sejak SD ia memang sudah sering tampil di panggung.
Aurel Dewanda mulai serius menekuni hobi menyanyinya setelah duduk di bangku SMP. Ia mulai tampil di sebuah acara nikahan dan orkes.
Sempat diremehkan banyak orang
Karena usianya yang masih sangat muda, Aurel Dewanda sering diremehkan oleh banyak orang saat tampil di suatu acara. Namun ia tak pernah patah semangat, ia justru menjadikan hal tersebut sebagai cambukan semangat.
"Aku dianggap anak kecil, makanya dispelekan," ungkap Aurel Dewanda.
BACA JUGA: Biodata Khifnu Istiawan Arif Lengkap Agama dan Umur, Penyanyi Muda yang Punya Suara Merdu Gaes
Pernah sepanggung dengan idola
Aurel Dewanda pernah tampil sepanggung dengan sang idola, Happy Asmara. Dalam kesempatan tersebut, Happy memberikan pesan mendalam untuk Aurel Dewanda. Happy berpesan agar Aurel tetap semangat, rendah hati, dan tak pernah berhenti berjuang.
Mengikuti ajang pencarian bakat
Aurel Dewanda memutuskan untuk mengikuti ajang pencarian bakat menyanyi Bintang Suara. Ia pun berhasil menjadi pemenang ajang tersebut.
BACA JUGA: 5 Daftar Film Korea Terbaru yang Sudah Tayang, Dari Seo Bok Hingga Pipeline Gaes
Nah itu dia gaes biodata Aurel Dewanda lengkap agama dan umur yang berhasil dirangkum KUYOU buat kamu. Aurel Dewanda merupakan penyanyi pendatang baru yang berhasil mencuri perhatian publik.
Share to:
Related Article
-
Download Lagu MP3 Rex Orange County - Keep It Up, Lengkap Lirik dan Video Klipnya
Update|January 30, 2022 17:01:41