Daftar Makanan Sehat yang Baik Dikonsumsi Setelah Vaksin Covid-19

Daftar Makanan Sehat yang Baik Dikonsumsi Setelah Vaksin Covid-19

Daftar Makanan Sehat yang Baik Dikonsumsi Setelah Vaksin Covid-19

Kolase Foto Daftar Makanan Sehat yang Baik Dikonsumsi Setelah Vaksin Covid-19 (Foto: Pexels)


Berikut daftar makanan sehat yang baik dikonsumsi setelah vaksin Covid-19. Makanan-makanan berikut ini murah dan bisa kamu dapatkan dengan mudah gaes. 

Kini, banyak masyarakat Indonesia sudah menerima vakasin Covid-19. Seperti vaksinasi pada umumnya, vaksin Covid-19 juga memberi efek samping yang bersifat ringan seperti nyer sendi, nyeri otot, hingga sakit kepala, demam, dan badan lemah. 

Untuk mengurangi efek samping vaksin tersebut, kamu bisa mengonsumsi makanan sehat yang juga mengandung anti inflamasi. Makanan sehat juga penting untuk membangun antibodi dan imunitas tubuh. 

BACA JUGA: Daftar Vitamin Terbaik yang Cocok Saat Pandemi Covid19, Murah dan Mudah Gaes!

Daripada makin penasaran, langsung aja simak daftar makanan sehat yang baik dikonsumsi setelah vaksin Covid-19. 

1. Aneka buah dan sayur

Buah dan sayur yang kaya nutrisi bisa membantu memperkuat sistem kekebalan tubuhmu dan melawan penyakit. Beberapa buah dan sayur yang kaya vitamin C bisa membantu tubuhmu memproduksi sel darah putih yang bisa melawan infeksi dan penyakit.  Beberapa buah dan sayur yang kaya vitamin C diantaranya seperti jeruk, lemon, paprika, dan masih banyak lagi. 

Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi makanan yang banyak mengandung antioksidan seperti aneka sayuran hijau. Kandungan dalam sayuran hijau dipercaya bisa melindungi tubuhmu dari radikal bebas penyebab penyakit berbahaya. 

2. Aneka kacang

Selain sayuran, kamu juga bisa mengonsumsi aneka kacang-kacangan setelah melakukan vaksin Covid-19. Pasalnya, kacang meruapakn sumber vitamin dan mineral untuk mendukung sistem kekebalan tubuh. 

Kacang juga terbukti bisa mengurangi peradangan. Seperti dalam studi The American Journal of Clinical Nutrition (2016) yang menunjukkan orang yang rutin mengonsumsi kacang secukupnya cenderung jarang mengalami inflamasi atau peradangan. 

Beberapa kacang sehat yang bisa kamu konsumsi setelah vaksin diantaranya seperti almon, kenari, pecan, mete, dan pistachio. 

3. Ikan 

Ikan berlemak sehat bisa menjadi pilihan makanan sehat setelah vaksin Covic-19 gaes. Diantaranya seperti salmon, sardin, makerel, dan herring. 

Jenis ikan berlemak sehat mengandung asam lemak omega 3 yang disebut EPA dan DHA yang baik untuk mengurangi inflamasi lho. Hal tersebut dibuktikan oleh sebuah studi yang menunjukkan bahwa orang yang rutin mengonsumsi salmon atau suplemen EPA dan DHA ternyata mengalami pengurangan kadar inflamasi dalam tubuh atau CRP atau Creactive protein. 

Baca Juga:  Lagi Viral, Yuk Simak Kumpulan 8 Video Sindiran Welcome To Indonesia di TikTok

4. Makanan berprotein tinggi

Salah satu makanan berprotein tinggi adalah sup ayam. Hidangan satu ini bisa membantu memperkuat antibodu dan menjaga sistem kekebalan tubuh. 

Sementara itu bahan pelengkap dalam sup seperti wortel, bawang, seledri bisa memantu memasok mineral seperti kalium dan zat besi sebagai antioksidan tubuh. 

5. Bahan makanan antiinflamasi

Salah satu bahan makanan antiinflamasi adalah kunyit. Kamu bisa membuat minuman dari kunyit yang dicampur dengan madu gaes. 

Baca Juga5 Selebriti Percaya Diri Pamer Bare Face dan Jerawat, Banjir Pujian Karena Kecantikan Alami Lho

Nah itudia gaes daftar makanan sehat yang baik dikonsumsi setelah vaksin Covid-19. Jadi, bisa kamu konsumsi untuk membantu proses penyembuhan dan meningkatkan pertahanan tubuhmu gaes. 




daftar makanan sehatmakanan sehat setelah vaksinvaksin Covid-19daftar makanan setelah vaksinmakanan sehat

Share to:



Modal Video 01