Para Paskibraka Nasional di Istana Negara selalu memberi kesan tersendiri setiap tahunnya. Lolos sebagai Pasukan Pengibar Bendera adalah sebuah prestasi yang membanggakan, apalagi bagi mereka yang memiliki kisah haru di baliknya. Seperti dua siswi yang merupakan anak dari satpam hingga penjual kerupuk berikut ini.
Bikin bangga, para anggota Paskibraka Nasional 2021 dengan latar belakang yang berbeda berhasil menjadi sorotan. Bukan hanya sang pembawa baki, beberapa pasukan lainnya berhasil menjadi sorotan.
Baca Juga: Biodata Muthia Zahwa Lengkap Umur dan Agama, Paskibraka Nasional 2021 Pembawa Baki Bendera di Istana
Salah satunya adalah anggota Paskibraka Nasional 2021 Anggita Larasati Suhartiwi, siswa SMA Negeri 4 Pasuruan yang inspiratif abis.
Sosok Penjual Kerupuk yang Membanggakan
Gigih berlatih, Anggita Larasati awalnya lolos seleksi menjadi pasukan pengibar di tingkat Provinsi Jawa Timur. Namun kini dia menjadi salah satu Paskibraka Nasional 2021 yang berangkat ke Jakarta gaes!
Gadis kelahiran 2004 ini merupakan putri dari Didik Suharsono yang berprofesi sebagai penjual kerupuk di Kelurahan Purworejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan. Sementara sang ibunda bekerja sebagai buruh pabrik.
Disamping kegiatan belajar mengajar, dia juga kerap membantu orangtuanya berjualan lho.
Bukan hanya menjadi kebanggaan orangtua, Anggita Larasati juga berhasil menjadi kebanggaan Kota Pasuruan. Pasalnya, Anggita Larasati merupakan siswa pertama yang berhasil lolos sebagai Paskibraka Nasional di Istana Negara dari daerah Kota Pasuruan gaes!
Dia pun sempat bertemu dengan Bapak Walikota, Drs. H. Saifullah Yusuf dan Ibu Ketua TP PKK Kota Pasuruan, Dra. Hj. Fatma Saifullah Yusuf sebelum pergi ke Jakarta untuk melakukan karantina.
Baca Juga: Fakta Menarik Ica Maysha, GenZ yang Punya Mimpi Jadi Menteri Pendidikan Gaes
Dilansir dari profil PASREPINDO, Anggita Larasati yang memiliki hobi membaca novel ini memiliki cita-cita menjadi seorang Polwan lho. Wah, semoga terwujud ya!
Sosok Anak Satpam yang Lolos Menjadi Paskibraka Nasional 2021
Sosok membanggakan lainnya datang dari Yogyakarta. Dia adalah Esterinda Budhis Gayantri, siswi SMA Negeri 1 Sentolo yang menjadi slah satu perwakilan Yogyakarta sebagai anggota Paskibraka Nasional 2021 di Istana Negara.
Sosoknya menjadi sorotan bukan hanya karena kegigihannya, namun juga karena prestasinya di sekolah. Dia kerap mengikuti berbagi kejuaraan sejak masih SMP lho gaes!
Gadis 15 tahun ini merupakan anak sulung dari pasangan Doni Srimartejo dan Fitri. Sang ayah yang bekerja sebagai satpam ini pun sangat bangga dengan sejumlah prestasi yang diraih sang anak.
Berhasil menjadi pengibar di Istana Negara, Esterinda Budhis Gayantri ternyata memang sudah aktif menjadi pasukan baris berbaris (PBB) sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).
Baca Juga: Fakta Menarik Baju Adat Baduy yang Dipakai Jokowi Dalam Rapat Tahunan MPR RI
Selaras dengan Anggita Larasati, siswi yang aktif mengikuti berbagai kegiatan eksrakurikuler seperti paskibra, Karate hingga Taekwondo ini juga memiliki cita-cita menjadi Polwan gaes!
Membanggakan banget, itu dia kisah membanggakan dua siswi anak dari satpam hingga penjual kerupuk yang berhasil lolos sebagai Anggota Paskibraka Nasional 2021 di Istana Negara. Semoga menjadi inspirasi untuk kita semua.
Share to:
Related Article
-
Viral Tak Tahu Arah ke Curug, Rombongan Pemotor Ini Lewati Jalan Ekstrem saat Gunakan Google Maps
Viral|November 10, 2020 22:41:54