Terkuak awal mula seorang remaja berusia 14 tahun, Gibran yang hilang di gunung Guntur hingga ditemukan setelah 6 hari.
Pemilik nama Muhammad Gibran Arrasyid dilaporkan hilang sejak Minggu, 19 September 2021 dan baru ditemukan pada Jumat sore, 24 September 2021.
Gibran ditemukan di kawasan Curug Koneng, Gunung Guntur dan menceritakan jika tak pernah bertemu malam selama hilang.
BACA JUGA: Awal Mula Olivia Nathania Anak Nia Daniaty Dilaporkan Menipu 225 Orang Dengan Iming-iming Lolos CPNS
Berikut awal mula dan kronologi Gibran hilang di gunung Guntur, yang berhasil dihimpun Tim KUYOU.id.
Gibran Hilang di Gunung Guntur
Diketahui awalnya Gibran tengah mendaki besama teman-temannya. Saat itu dirinya mengaku keluar dari tenda untuk buang air kecil. Namun tiba-tiba saja ia berpisah dengan teman-temannya tersebut.
Merasa Berada di Dunia Lain
Selain itu, dirinya juga mengaku jika tak lama saat keluar dari tenda ia sudah merasa berada di dunia lain.
Gibran juga mengatakan jika selama menghilang selama enam hari ia tak pernah bertemu malam karena waktunya terus siang.
Bahkan ia juga merasa jika hanya beberapa jam saja terpisah dari teman-teman mendakinya tersebut.
Dirinya juga tak pernah merasa kesepian dan lapar selama menghilang karena ia mengaku diberi makan oleh beberapa orang.
Ditemukan Selamat
Setelah menghilang selama 6 hari dan ditemukan pada Jumat sore, 24 September 2021, kondisi Gibran masih selamat.
Bahkan dirinya juga masih berpakaian yang lengkap dan tak merasa lapar ataupun kehausan sama sekali.
Nah itulah awal mula dari kejadian hilangnya Gibran, remaja 14 tahun di Gunung Guntur yang baru ditemukan setelah enam hari.
Share to:
Related Article
-
Masih Ingat 'PPAP' Pikotaro? Ini Potret Terbarunya Sekarang, Jadi TikTokers dan Punya Lagu Corona Lho
Viral|May 21, 2020 08:00:00