Jalan bagi Kim Seon Ho menuju dunia hiburan nampaknya semakin terbuka lebar. Pasalnya, beberapa brand yang menggunakannya sebagai model produk mulai dari 11STREET hingga skincare La Roche-Posay sudah kembali menampilkan wajah aktor Hometown Cha Cha Cha tersebut.
Salah satu merek terbesar, 11STREET mengembalikan Kim Seon Ho sebagai model mereka dengan mengunggah video iklan barunya.
Awalnya banyak yang mengatakan bahwa ada netizen yang tidak menyukai kembalinya video-video tersebut. Namun brand ini dengan cepat membantah rumor tersebut.
Baca Juga: Bucin Abis, Ini Cara Kim Seon Ho Ajak Mantan Pacarnya A aka Choi Young Ah Menikah
"Kim Seonho telah meminta maaf dan pihak lain juga menerima permintaan maafnya sehingga kami memutuskan untuk mempekerjakannya kembali," kata 11STREET pada 2 November 2021 kemarin.
"Dia telah dipilih untuk menjadi model 11STREET sejak April dan dia telah bekerja keras untuk kami," lanjut mereka.
Iklan Kom Seon Ho Untuk Produk La Roche-Posay Juga Kembali Muncul
Sejak MiMask menjadi produk pertama yang mengembalikan konten-konten Kim Seon Ho, beberapa brand lainnya mulai mengikuti langkah tersebut.
Pada 1 November 2021, perwakilan untuk merek perawatan kulit La Roche-Posay mengumumkan bahwa mereka telah kembali menggunakan iklan yang sebelumnya disembunyikan menyusul kontroversi aktor Start-Up pada pertengahan Oktober 2021 yang lalu.
Beberapa videonya kini sudah bisa disaksikan kembali dalam kanal YouTube resmi La Roche-Posay Korea Lho!
Jalan Bagi Kim Seon Ho Untuk Kembali ke Industri Hiburan Semakin Terbuka Lebar
Jalan bagi Kim Seon Ho untuk kembali ke industri hiburan setelah kontroversi baru-baru ini atas kehidupan pribadinya dan mantan pacarnya, Choi Young Ah perlahan-lahan mereda.
Setelah Dispatch membongkar semuanya, kini dukungan banyak datang untuk aktor 35 tahun ini. Dengan semakin banyak informasi yang terungkap tentang mantan pacar, opini publik perlahan berubah.
Baca Juga: Biodata Sam Kim Lengkap Umur dan Agama, Penyanyi Korea Bakal Duet Bareng Raisa
Beberapa perusahaan yang telah bekerja dengan aktor tersebut seperti La Roche-Posay MIIMA Mask, Food Bucket, dan 11STREET, kembali mempublikasikan iklannya.
Gak hanya itu, Kim Seon Ho bahkan dipastikan menjadi salah satu pemeran film mendatang 'Sad Tropics,' yang akan menjadi sebutnya di layar lebar.
Banyak netizen mengharapkan Kim Seon Ho untuk segera kembali terbuka secara bertahap.
Share to:
Related Article
-
Link Nonton Streaming Our Blooming Youth Ep 3 Sub Indo, Lengkap Spoiler dan Jadwal Tayang
Update|February 13, 2023 11:30:00