Berikut fakta dan profil Roy Sungkono, aktor ganteng pemeran Bayu di series Geez & Ann.
Roy Sungkono adalah aktor kelahiran 16 Februari 1990. Umur Roy Sungkono adalah 31 tahun.
Roy Sungkono memulai karirnya sejak tahun 2012 silam dengan bergabung dalam grup musik bernama Arah. Ia juga mulai bermain dalam beberapa sinetron dan FTV.
BACA JUGA: Biodata Roy Sungkono Lengkap Agama dan Umur, Pemeran Bayu di Film Geez and Ann
Seperti apa sosok Roy Sungkono? Ini dia fakta dan profil Roy Sungkono yang berhasil dirangku KUYOU untuk kamu.
1. Roy Sungkono merupakan pemuda asal Jakarta, kelahiran 16 Februari 1990 yang kini genap berusia 30 tahun.
2. Roy Sungkono dikenal sebagai seorang penyanyi. Ia pernah bergabung sebagai vokalis dalam grup musik bernama Arah. Grup musik ini beranggotakan Azizah Hanum, Gilbert Pohan, dan Tanta Ginting.
3. Roy Sungkono juga dikenal sebagai seorang model. Ia kerap berpose dan mengunggah posenya melalui Instagram pribadinya.
4. Tak berhenti sampai di situ, Roy Sungkono terus mengembangkan sayapnya ke dunia akting. Ia mulai bermain dalam beberapa sinetron hingga FTV.
5. Beberapa sinetron yang pernah diperankan oleh Roy Sungkono diantaranya seperti Aladin, Somad, Joko Tingkir, Gara-Gara Duyung, dan masih banyak lagi.
BACA JUGA: Profil dan Fakta Shania Tsamara, Viral Pacaran Roy Sungkono si Pemeran Bayu di Film Geez and Ann
6. Tak cuma itu, Roy Sungkono juga berperan dalam beberapa film, seperti Yasmine, Ananta, Alas Pati: Hutan Mati, Geez & Ann, Melankolia dan masih banyak lagi.
7. Roy Sungkono beradu akting dengan sejumlah aktor dan aktris dalam series terbaru yang akan ia bintangi bertajuk Geez & Ann, salah satunya adalah Hanggini.
8. Sosok Roy Sungkono juga cukup hits di Instagram. Ia memiliki akun Instagram dengan jumlah followers mencapai 40 ribu lebih akun.
Nah itu dia fakta dan profil Roy Sungkono, aktor pemeran Bayu dalam series Geez & Ann.
Share to:
Related Article
-
Jeje Govinda Terjun ke Politik, Netizen: Jadi ketahuan kan alasan ga ceraiin Syahnaz
Raffi Ahmad|August 08, 2023 15:00:00