Aura Kasih secara blak-blakan mengungkapkan syarat bagi para pria yang ingin jadi calon suaminya.
Janda anak satu itu mengatakan bahwa syarat tersebut harus bisa dipenuhi oleh setiap pria yang hendak mendekati dirinya.
Baca Juga: Biodata Lengkap Umur dan Agam Eryck Amaral, Model Asal Bryang Resmi Cerai dengan Aura Kasih
Syarat Jadi Calon Suami Aura Kasih
Ternyata syarat diberikan Aura Kasih itu cuma satu, yakni sayangi anaknya. Diketahui bahwa Aura Kasih sempat menikah dengan pria WNA Eryck Amaral pada 2018, lalu bercerai 2021. Dari pernikahan itu, Aura Kasih dikaruniai seorang anak perempuan yang diberi nama Arabella.
Aura Kasih mengaku bahwa saat ini ia fokus untuk membesarkan Arabella seorang diri. Meski begitu, Aura tidak tertutup dengan urusan percintaan. Aura mengatakan syarat untuk menjadi calon suaminya adalah harus bisa menyanyangi anaknya dengan tulus.
"Oh iya dong, bukan kode, aku juga baru tahu banyak quotes lucu di Instagram, terus aku pikir iya juga, jangan (rebut hati) ibunya dulu, tapi (rebut hati) anaknya dulu. Jadi kalau ada cowok yang mau deketin, harus deketin anakku, sayang nggak sama anakku," ungkap Aura Kasih dilansir Insertlive.
Namun, Aura Kasih mengaku tidak memiliki target menikah lagi kapan. Ia kini tengah fokus berbisnis yang sedang digemarinya.
"Belom (target punya pasangan pada tahun (2023) ini), karena itu tadi, lagi fokus bisnis, kayak punya mainan baru," kata Aura.
Kegagalan membina rumah tangga pastinya menjadikan sebuah pelajaran penting bagi Aura Kasih. Penyanyi asal Bandung ini mengaku lebih selektif memilih calon suami agar mendapatkan yang terbaik untuk dirinya dan anaknya.
Baca Juga: Potret Aura Kasih bareng Arabella Amaral, Buah Hati dengan Eryck Amaral
Amin ya ada ada aja (pria yang mendekati) tapi kan masih milih-milih. Harus selektif, kita kan pernah gagal, jadi jangan sampe salah orang lagi, harus yang bertanggung jawab," pungkas Aura Kasih.
Share to:
Related Article
-
Pamer Foto Kekasih, Dodit Mulyanto Siap Nikah Usai 9 Tahun Pacaran
Dodit Mulyanto|December 30, 2023 12:00:00