Timnas Indonesia akan segera kedatangan pemain naturalisasi baru. Hal ini setelah dua pemain, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On dijadwalkan akan mengambil sumpah Warga Negara Indonesia (WNI) pada 28 Desember 2023.
Berkas naturalisasi keduanya memang sudah beres sejak lama tepatnya pada 5 Desember setelah mendapat persetujuan dalam Rapat Paripurna DPRI RI. Sehingga keduanya tinggal diambil sumpahnya untuk menjadi WNI.
Baca Juga: Justin Hubner Resmi Jadi WNI dan Siap Bela Timnas Indonesia
Meski akan berstatus WNI pada 28 Desember, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On dipastikan tidak akan melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Sebab deadline pendaftaran pemain telah berakhir pada 10 Desember kemarin.
Jay Idzes sendiri merupakan seorang pemain bola kelahiran 2 Juni 2000 keturunan Belanda-Indonesia. Ia berposisi sebagai bek dan kini membela klub Serie B Italia, Venezia.
Baca Juga: Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia yang Dibawa Shin Tae-yong untuk TC di Turki
Sementara Nathan Tjoe-A-On merupakan seorang pemain bola kelahiran 22 Desember 2001 keturunan Belanda-Suriname-Indonesia. Ia berposisi sebagai bek kiri dan kini membela klub EFL Championship, Swansea City.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Yassine Bounou: Umur, Agama dan Karier, Kiper Maroko Gagalkan 2 Penalti Spanyol
Update|December 07, 2022 08:48:08