Band Fourtwnty akan menggar tur album terbaru mereka yang bertajuk ‘Nalar’ di 3 kota di Indonesia. Konser tur album tersebut akan digelar di Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta. Melalui akun Instagramnya, Fourtwnty mengumumkan secara langsung lokasi konser di setiap kota.
“Sampai bertemu ditempat masing-masing. ✋🏾 #NalarTourAlbum2024,” tulis Fourtwnty di Instagram dikutip, Senin (1/1/2024).
Baca juga: Jonas Brothers Konser di Indonesia Februari 2024
Surabaya akan menjadi lokasi pembuka konser yang digelar pada 19 Januari 2024 di Gedung DBL Arena. Selanjutnya Fourtwnty akan menggelar konser di Yogyakarta pada 21 Januari 2024 berlokasi di Grand Pacific Hall.
Terakhir, Fourtwnty akan menutup tur album ‘Nalar’ di Jakarta pada 27 Januari 2024 berlokasi di Hall 02 JiExpo Kemayoran. Menurut Ari Lesmana, vokalis band Fourtwnty menyebut bahwa nantinya mereka akan membawakan lagu baru dari album Nalar serta lagu lain yang sebelumnya jarang dibawakan dalam konser.
"Kami bekerja sama dengan Expoindo. Kita mulai di tiga kota dulu yaitu di Surabaya, Yogyakarta dan Jakarta. Kita akan membawakan 9 lagu terbaru dari album Nalar. Kita kombain juga dengan beberapa lagu yang jarang kita bawain dalam konser-konser sebelumnya." Kata Ari Lesmana dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.
"Kita akan menampilkan aransemen musik dan visual art yang berbeda nanti." imbuhnya.
Baca juga: Harga Tiket dan Benefit Konser Jeff Satur di Jakarta Maret 2024
Untuk penjualan tiket tur konser Fourtwnty di tiga kota telah dapat dibeli melalui aplikasi BBO. Ari juga mengungkapkan bahwa tiga kota ini sebagai awal tur mereka yang nantinya akan dilanjutkan setelah musim politik selesai.
"Kenapa hanya tiga kota saat ini, karena sekarang lagi musim politik ya, jadi izin dan sebagainya tidak segampang hari-hari biasa. Nanti setelah Pemilu baru kita akan menetapkan lagi kota mana saja." Ujar Ari.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Aulia Riza: Umur, Agama dan Kota Asal, Trainee JKT48 Generasi 13
JKT48|November 08, 2024 11:00:00