Gagal Jadi Anggota DPR, Aldi Taher Ingin Maju di Pilkada DKI Jakarta

Gagal Jadi Anggota DPR, Aldi Taher Ingin Maju di Pilkada DKI Jakarta

Gagal Jadi Anggota DPR, Aldi Taher Ingin Maju di Pilkada DKI Jakarta

Aldi Taher Ingin Maju di Pilkada DKI Jakarta (Foto: Instagram @alditaher.official)


Peluang Aldi Taher untuk menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) semakin menipis.

Sebab, Partai Perindo yang mengusungnya hanya mendapatkan 1,29% suara per Sabtu, 24 Februari 2024. Angka tersebut jauh dari batas minimal sebuah partai untuk meloloskan Calegnya ke Senayan yakni 4%.

Baca Juga: Aldi Taher Buatkan Lagu untuk Mayor Teddy yang Sedang Viral

Sementara itu, Aldi Taher yang diusung oleh Partai Perindo untuk daerah pilihan (dapil) Jawa Barat VII hanya mendapatkan 2.243 suara.

Mengenai hal tersebut, Aldi Taher nampaknya sudah pasrah jika ia gagal menjadi anggota DPR. Meski begitu, ia tidak kapok dan ingin mencobanya lagi di Pileg 5 tahun mendatang.

"Kalau nggak lolos ya tetap terus semangat berkarya. Belum bosan untuk maju lagi insyaallah 5 tahun ke depan," ungkap Aldi Taher.

Tak hanya itu, Aldi Taher rupanya telah berniat untuk mencalonkan diri untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) nantinya.

"Insyaallah November kalau ada kesempatan maju di pilkada, ya wakil walikota atau wakil bupati insyaallah," ucap Aldi Taher.

Diketahui sebelumnya, Aldi Taher sempat menjadi calon wakil gubernur Sumatera Barat sebelum akhirnya nyaleg DPR RI.

"Sebelum pileg kan saya maju Wakil Gubernur Sumatera Barat," sebut Aldi.

Lantaran hal tersebut, Aldi berkeinginan untuk mencalonkan diri sebagai wakil gubermur DKI Jakarta pada Pilkada yang akan datang.

Baca Juga: Lagunya Dipake di Konten FIFA, Aldi Taher Ungkap Banyak Tawaran Hingga Honor Naik

"Insyaallah Wakil Gubernur DKI Jakarta," ujarnya.




Aldi TaherAldi Taher PilkadaAldi Taher Pilkada DKI Jakarta

Share to:



Modal Video 01