Intip Fasilitas Solo Trade Center, Si 'Gedung Biru' yang Tawarkan Coworking Space Gratis

Intip Fasilitas Solo Trade Center, Si 'Gedung Biru' yang Tawarkan Coworking Space Gratis

Intip Fasilitas Solo Trade Center, Si 'Gedung Biru' yang Tawarkan Coworking Space Gratis

Solo Trade Center, Coworking Space Gratis di Solo (Foto: Pemkot Surakarta)


Pemerintah Kota (Pemkot) Solo terus berinovasi menjadikan Solo sebagai smart city. Salah satunya adalah menghadirkan Solo Trade Center yang terletak di Solo Technopark.

Solo Trade Center juga biasa disebut sebagai 'Gedung Biru' karena warna gedungnya yang berwarna biru. Solo Trade Center juga dibangun sebagai tempat Coworking Space gratis untuk warga Kota Solo. 

Baca Juga: Wadah untuk Seniman Berkreasi, Pemkot Sediakan Beberapa Lokasi Mural Art di Solo

Coworking Space itu bernama 'Shopee Creative & Innovation Hub Solo Technopark'. Mereka menyediakan ruangan khusus untuk meeting, coworking (area kerja), pantry, dan ruang kolaborasi.

Dalam ruangan tersebut ada meja dan kursi yang dapat menampung 50 orang dan tujuh ruangan meeting yang berkapasitas 36 orang. Setiap meja dilengkapi dengan stop contact, serta jaringan internet gratis yang dapat dipakai pengunjung.

Ruangan coworking ini juga sejuk karena dilengkapi dengan AC. Serta ada pula vending machine berbayar yang bisa digunakan pengunjung. Namun disini tidak menyediakan laptop ataupun komputer sehingga pengunjung bisa membawanya sendiri sesuai keperluan.

Untuk menggunakan ruangan meeting, para pengunjung diwajibkan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu melalui link yang tertera di akun Instagram @shopee_solotechnopark.

Di dalam Gedung Biru tersebut, terdapat juga kantor-kantor dari berbagai perusahaan seperti Shopee, Tokopedia, Degree, GoTo, Mandiri, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Taman Cerdas Panularan, Ruang Edukasi dan Bermain Anak di Kota Solo

Untuk jam bukanya sendiri Solo Trade Center ini buka pada hari Senin-Jumat pukul 09.00-17.00 WIB dan Sabtu pukul 09.00-15.00 WIB. Kemudian, tutup pada Hari Minggu dan hari libur nasional.




Solo Trade CenterSolo TechnoparkGedung biru SoloCoworking space gratis Solo

Share to: