Louis Gilbert Yulianto, Seniman Cilik Asal Yogya yang Turut Meriahkan ARTJOG 2024

Louis Gilbert Yulianto, Seniman Cilik Asal Yogya yang Turut Meriahkan ARTJOG 2024

Louis Gilbert Yulianto, Seniman Cilik Asal Yogya yang Turut Meriahkan ARTJOG 2024

Louis Gilbert Yulianto, Seniman Cilik Meriahkan ARTJOG 2024 (Foto: Instagram @louisgilbertyulianto)


ARTJOG membuktikan pameran seni mereka cocok untuk semua kalangan usia, termasuk anak-anak. Lewat program ARTJOG Kids, ARTJOG 2024 membuka kesempatan kepada seniman anak untuk memamerkan karya seni mereka.

Salah satunya ada Louis Gilbert Yulianto, seorang seniman cilik berbakat asal Yogyakarta. Meskipun usianya baru menginjak 11 tahun, Louis telah menunjukkan kemampuan artistik yang luar biasa dan orisinalitas dalam setiap karyanya yang di ARTJOG 2024, ia memamerkan 10 karya.

Baca Juga: Profil Agus Suwage, Seniman Komisi yang Tampil di ARTJOG 2024

Beberapa karyanya terinspirasi dari kesukaan Louis terhadap pesawat, robot hingga alam semesta.

"Saya menyukai berbagai hal tentang pesawat, robot, dan alam semesta, jadi lukisanku banyak menggambarkan tentang itu," ujar Louis di sela pembukaan pameran ARTJOG 2024 di Jogja National Museum, Jumat (28/6).

Louis mengungkapkan, figur robot, pesawat, dan alam semesta ia tuangkan untuk mengekspresikan berbagai imajinasi dalam lukisannya. Di mana semua karya itu diberi sentuhan warna cerah sebagai salah satu ciri khasnya.

Pelajar peraih penghargaan Honour Mention kompetisi seni internasional Singapore International Art Tournament (SIAT) 2024 itu melukiskan cita-citanya yang ingin memiliki maskapai sendiri bernama Louis Airways lewat karya 'To Infinity and Beyond'. 

"Saya suka pesawat karena selain bisa menjadi alat transportasi juga bisa menjadi alat tempur, sampai mengoleksi diecast (mainan) pesawat model perang dunia sampai era modern," ujar pelajar SD Jogjakarta Montessori School itu.

Louis sendiri dalam tiga tahun terakhir telah malang melintang mengikuti sejumlah pameran baik di dalam dan luar negeri. Di dalam negeri, Louis pernah mengikuti Art Exhibition “Seeing The World Through Children’s Eyes” tahun 2022, “Splash, Express Yourself Explore Possibility” pada tahun 2023.

Selain itu, karya Louise juga pernah menyabet penghargaan The Jury’s Choice dalam Jeune Pinceau International Young Artist Competition 2023 di Singapura.

Baca Juga: Profil Titarubi, Seniman Wanita yang Pamerkan Karya di ARTJOG 2024

ARTJOG 2024 sendiri bakal berlangsung selama kurang lebih dua bulan, 28 Juni hingga 1 September 2024 di Jogja National Museum.




ARTJOG 2024ARTJOG KidsSeniman cilikLouis Gilbert Yulianto

Share to: