Token2049 Singapura telah berhasil menarik perhatian dunia sebagai salah satu acara kripto terbesar tahun ini. Berlangsung pada 18-19 September 2024, konferensi yang digabung dengan festival ini menjadi sorotan utama bagi para pelaku industri Blockchain dan Web3.
Kehadiran pembicara ternama seperti Vitalik Buterin, Balaji Srinivasan, Richard Teng, hingga Star Xu semakin mengukuhkan acara ini sebagai momentum besar bagi perkembangan teknologi kripto global.
Baca Juga: MAJA Labs dan Superlative Secret Society Hadir Sebagai Community Partner di Token2049 Singapura
Adrian Zakhary, CEO MAJA Labs dan Superlative Secret Society (SSS) hadir untuk mewakili dua komunitas Web3 dan NFT Indonesia tersebut sebagai Community Partner di Token2049 Singapura, setelah sebelumnya sukses menjadi side event di Dubai.
Adrian mengatakan ia mendapatkan banyak ilmu mengenai dunia Web3, yang bisa ia implementasikan di Indonesia.
"Tim Maja Labs dan SuperlativeSS tak hanya berjejaring, mendapat ilmu, tapi juga menikmati perayaan komunitas kripto dari seluruh dunia!," kata Adrian.
Adrian pun masih yakin Indonesia bisa berjaya di Web3, dengan MAJA Labs yang terus berinovasi mendorong terciptanya Kedaulatan Digital Republik Indonesia.
"Saya yakin, Indonesia akan bisa memainkan peran penting dalam Revolusi Web3, dimana Maja Labs sebagai Web3 Enablers akan terus mendorong terciptanya Kedaulatan Digital Republik Indonesia melalui Inovasi Web3 dan Teknologi Blockchain," sambungnya.
MAJA Labs sendiri telah mengelola berbagai proyek Web3 dan NFT yang memiliki dampak besar, seperti Superlative Secret Society, Drezzo.io, Elephant Union, NVP.dev, FTW, DGP, Perksman Hero, dan masih banyak lagi.
Semua proyek ini memiliki misi yang sejalan dengan visi MAJA Labs untuk menciptakan ekosistem Web3 yang kuat di Indonesia, sekaligus mendorong inovasi di bidang teknologi digital.
Baca Juga: Serba-serbi Token2049 Dubai, Dihadiri 10.000 Peserta hingga Terjadinya Akuisisi SuperlativeSS
Dengan kehadiran MAJA Labs dan Superlative Secret Society di ajang sebesar Token2049, Indonesia semakin mempertegas langkahnya dalam menciptakan inovasi di dunia Web3 dan Blockchain, serta mempersiapkan diri untuk memimpin revolusi digital di masa depan.
Share to:
Related Article
-
Dibuat Galau WhatsApp, Adrian Zakhary Tegaskan Kedaulatan Digital Indonesia Gaes!
Adrian Zakhary|January 14, 2021 23:14:26