Selebriti Korea memang dikenal jarang mengungkapkan kepercayaan atau agama yang dianutnya. Menurutnya semua itu adalah privasi.
Beberapa selebriti dan Idola K-Pop ternyata menganut agama Buddha lho. Hal ini diungkapkannya sendiri. Penasaran kan siapa saja sih Idola K-Pop yang menganut agama Buddha? Simak yuk!
1. Suho EXO
Siapa sangka kalau ternyata leader EXO ini penganut agama Buddha. Penampilannya dalam drama 'Prime Ministre and I' sebagai 'church oppa' atau 'kakak gereja', membuat banyak orang percaya, Suho adalah penganut agama Kristen.
Namun hal ini di ungkapkan Suho sendiri dalam siaran langsung V Live.
"Sebenarnya aku lebih banyak datang ke kuil Buddha," ungkap Suho saat ditanya soal penampilannya sebagai 'kakak gereja' dalam drama 'Prime Minister and I'.
2. Changmin TVXQ
Changmin pernah mendapat pengalaman menarik saat menjalani wajib militer. Ketika itu percakapan Changmin dengan seorang petugas militer tersebar di kalangan fans.
Kabarnya, Changmin bercerita soal petinggi militer yang memintanya untuk menyanyikan lagu umat Kristen di sebuah gereja. Changmin langsung merasa kebingungan karena dirinya beragama Buddha.
3. Bambam GOT7
Dalam sebuah tayangan variety show. Bambam mengungkapkan agama Buddha Thailand kepada publik Korea. Bambam memperlihatkan bagaimana ia dan keluarganya pergi berdoa ke kuil.
4. Park Hyung Sik
Park Hyung Sik juga menganut agama Buddha. Kabarnya, nama yang ia gunakan saat ini diberikan oleh seorang biksu Buddha. Ibu dan nenek Pakr Hyung Sik yang memang taat akan kepercayaan ini.
5. Dok2
Dalam tayangan TV, Dok2 memang sudah sering menyebutkan dirinya adalah penganut Buddha. Dok2 juga pernah mengatakan, lewat ajaran-ajaran Buddha, ia berusaha mengatur emosi dan kemarahan.
Ia juga mengatakan, akan pergi ke kuil Bongeunsa di Selatan kota Seoul saat sedang menghadapi momen besar di hidupnya.
Share to:
Related Article
-
Lirik Lagu Chi Mat Ba Ram - Brave Girls Lengkap Terjemahan, Download Mp3 dan Video Klip
Update|June 19, 2021 20:00:00