Lebaran menjadi hari yang selalu di nantikan oleh umat muslim di seluruh dunia ya gaes setelah mereka melaksanakna ibadah puasa selama sebulan penuh.
Nggak hanya umat muslim saja yang merayakan lebaran, tapi berlaku juga lho untuk orang yang berbeda keyakinan, seperti beberapa pasangan selebriti ini yang ikut merayakan lebaran meski mereka berbeda keyakinan.
Nah siapa saja kah mereka? Berikut lima pasangan selebriti yang merayakan lebaran meskipun berbeda keyakinan.
1. Frans Mohede
Foto: Istimewa
Frans Mohede resmi mempersunting Amara di Hong Kong tahun 1999. Keluarga Amara yang menganut muslim taat dinikahi oleh Frans Mohede yang beragama Kristen. Hingga kini Frans selalu menemani Amara untuk merayakan hari raya Idul Fitrinya lho.
2. Dimas Anggara
Foto: Istimewa
Pasangan yang menikah pada 5 Mei 2018 ini menganut agama yang berbeda. Dimas Anggara adalah seorang muslim, sedangkan Nadine beragama Katolik. Keduanya pun merayakan Lebaran bersama.
3. Novita Angie
Foto: Istimewa
Novita Angie dan Haryo Rajasa yang telah menikah selama 18 tahun hingga kini masih selalu mesra dan jauh dari gosip. Meski Novita menganut agama Kristen, ia juga menemani suaminya yang muslim untuk merayakan Lebaran bersama.
4. Rio Febrian
Foto: Istimewa
Rio Febrian yang memeluk agama Kristen menikahi Sabria yang beragama Islam pada Februari 2010. Sampai sekarang Rio selalu menemani sang istri dan keluarga untuk merayakan Lebaran.
5. Ari Sihasale
Foto: Istimewa
Ari Sihasale yang menganut agama Katolik menikahi Nia Zulkarnaen yang seorang muslim tahun 2003 di Perth, Australia. Belasan tahun bersama, Ari Sihasale selalu turut merayakan Lebaran menemani Nia Zulkarnaen. Hingga kini pasangan yang sudah berumah tangga selama 16 tahun ini jauh dari gosip miring.
Nah itu dia gaes lima pasangan Selebritis yang merayakan lebaran bersama semkipun mereka berbeda agama, meskipun perbedaan diantara mereka rumah tangga para artis ini tetap awet dan jauh dari gosip miring gaes.
Share to:
Related Article
-
Bacaan Doa Qunut Sholat Subuh dan Witir Lengkap Dengan Arti dan Maknanya
Ramadan 2021|April 14, 2021 16:42:18