Penyesalan Edho Zell Jadi Youtuber, Content Creator Pamer Kemewahan

Penyesalan Edho Zell Jadi Youtuber, Content Creator Pamer Kemewahan

Penyesalan Edho Zell Jadi Youtuber, Content Creator Pamer Kemewahan

Edho Zell (Foto: Youtube)


Edho Zell merupakan Youtubers generasi pertama yang sudah menggeluti peryoutuban selama 10 tahun. Dengan banyaknya youtuber yang mulai memutuskan berhenti dari Youtube.

Edho Zell pun mengungkapkan kesedihannya dan terinpirasi dengan kata-kata salah satu anggota Skinny Indonesia yang memutuskan berhenti dari Youtube Jovial da Lopez ang mengatakan kalau "dulu Youtube sangat keren, tapi kini Youtube hanyalah sekedar bisnis"

Edho bahkan mengatakan kalau Youtube yang dulu sangat berbeda dengan Youtube yang sekarang. Menurutnya Youtube yang sekarang lebih mementingkan konten-konten TV dan juga artis-artis yang masuk ke Youtube.

Kini masyarakat juga lebih mudah mengakses Youtube ketimbang dulu. Bahkan mereka lebih menyukai konten-konten drama dan juga pamer kekayaan.

Selera masyarakat secara kuantitas lebih suka konten yang suka drama, yang suka pamer-pamer kekayaan," ungkap Edho Zell.

Edho pernah berfikir berkali-kali untuk berhenti dari Youtube karena ia menurutnya Youtube kini sudah tidak mendukung kreator-kreator pada awalnya.

Ia bahkan menyesal dengan apa yang ia bangun dari Youtube selama 10 tahun ini. Menurutnya kalo boleh sombong ia mengatakan kalau Youtuber generasi pertamalah yang membuat komunitas awal hingga Youtube bisa dikenal seperti sekarang ini.

Edho merasa kalau kini kreator genereasi awal tidak dihargai. Hal inilah yang sempat membuatnya juga ingin berhenti dari Youtube.

"Tpi meskipun gue pengen berenti dari Youtube gue nggak bisa temen-temen, karena saya punya tanggung jawab untuk tim gue dan keluarga gue," kata Edho.

Itulah yang membuatnya hingga kini masih bertahan membuat konten tanpa drama meskipun kadang judul-judul yang ia gunakan lumayan sensasional demi menambah advance.




Edho ZellPenyesalan Edho Zell Jadi Youtuber

Share to: