Mantul, Band The Upstairs Gelar Konser secara Streaming Gaes! Ini Maksudnya

Mantul, Band The Upstairs Gelar Konser secara Streaming Gaes! Ini Maksudnya

Mantul, Band The Upstairs Gelar Konser secara Streaming Gaes! Ini Maksudnya

The Upstairs (Foto: dok. Istimewa)


The Upstairs, grup musik beraliran new wave asal Jakarta akan kembali menggelar konser streaming gaes. Konser tersebut dinamakan This is My Wave Concert.

Renacananya, konser ini akan digelar pada 24 Juli 2020 pukul 20.00 WIB melalui siaran langsung di akun YouTube Supermusic. 

Dalam konsernya kali ini, The Upstairs akan membawakan sederet lagunya yang akrab di telinga masyarakat Indonesia seperti Matraman dan Disko Darurat. Band yang digawangi Jimi Multhazam berjanji mampu membawa semua penonton ajojing bersama.

“Terus terang This is My Wave Concert ini challenge besar buat The Upstairs, karena ada banyak hal dan treatment berbeda yang kami siapkan untuk perform di This is My Wave. Tapi yang jelas ini bakalan seru banget dan kita bisa ajojing bareng-bareng,” kata Jimi. 

Dalam hal ini The Upstairs mengatakan jika konser digelar sebagai respons terhadap kejenuhan pecinta musik Indonesia atas keadaan saat ini.

Sebagaimana fungsinya, musik dapat menjadi salah satu medium untuk mengusir kejenuhan itu. Maka, tanpa melangkahi protokol pencegahan COVID-19, Supermusic berusaha untuk menghadirkan konser yang berbeda.

“Ini bukan sembarang konser streaming. This is My Wave Concert mengusung konsep musikalisasi dengan aransemen berbeda, tata panggung unik, hingga intimate streaming experience,” kata Adjie.

Konsep yang dibawakan ini juga memberi ruang kepada penonton agar dapat berinteraksi secara langsung tanpa harus bertemu dengan The Upstairs. 

“This Is My Wave Concert juga akan memberikan pengalaman tak terlupakan dengan mengusung konsep intimate streaming concert, dengan memberi ruang bagi penonton untuk bisa berinteraksi dengan The Upstairs. Ini yang membuat This is My Wave terasa lebih eksklusif,” ujar Adjie.

Supermusic juga berkolaborasi dengan The Upstairs untuk membuat beragam merchandise spesial seperti masker, zero touch dan t-shirt untuk para penonton yang telah membeli tiket.

“Salah satu hal yang penting dari sebuah konser adalah merchandising. This is My Wave Concert mempersiapkan sejumlah merchandise yang limited dan eksklusif yang dibuat secara kolaboratif dengan The Upstairs, bahkan dilengkapi dengan tanda tangan semua personel band-nya,” tambah Adjie.

Pasti kamu sudah gak sabar untuk menunggu konser ini kan? Nah yang jadi pertanyaan adalah apakah kamu sudah beli tiketnya? Jangan lupa dibeli ya gaes. 




konserthe upstairskonser onlinestreaming

Share to: