Sebuah video anak muda berbahasa jawa medok mendadak viral di Twitter. Pasalnya, mereka membuat konten menemukan nenek-nenek yang terkapar dijalanan dan tak segera ditolong. Netizen pun ramai-ramai mengatai mereka, bukannya ditolong.
BACA JUGA: Viral Kaesang Ditipu Menang Auction, Penipu Auto Minta Maaf Pas Dibilang Tahu Alamat Rumah
Video ini diunggah oleh @jawafess pada Rabu, 2 September 2020. Dalam video itu, sekelompok pemuda tengah berjalan di sebuah jalanan yang sepi pada malam hari.
"Mbok yo ditolong ojo malah divideoke ndisek lur," tulis @jawafess yang artinya kira-kira begini. "Harusnya ditolong dulu, jangan malah divideoin dulu bro."
Pada saat berjalan, mereka menemukan nenek-nenek yang terkapar tak berdaya di tengah jalan. Nenek-nenek itupun meminta tolong kepada mereka.
BACA JUGA: 8 Fakta Grace Depth, Platform Belajar Khusus Beragama Kristen yang Viral di TikTok
Para pemuda itu bukan menolong malah membuat konten memperlihatkan nenek-nenek yang meminta tolong tadi. Mereka haya mendekati, tanpa melakukan apapun.
"Jadi ini ada orang habis dipukulin gaes, minta tolong minta tolong," ujar salah satu pemuda.
Pemuda itupun mendekati dan merekam si nenek-nenek yang minta tolong tadi. Ia hanya menanyakan apa yang terjadi dan tak sigap membantu.
"Ada apa mbah?" tanyanya lagi.
BACA JUGA: Viral Video Pemotor Derek Muatan Tronton, Kok Bisa Ya?
Melihat kejadian tersebut, netizen pun auto ngamuk di kolom komentar cuitan tersebut. Mereka sangat menyayangkan kenapa si pemuda tak sigap membantu, tapi justru malah membuat konten tak jelas.
"Wonten nopo wonten nopo ndasmu," tulis @bagassarwndrrra.
"timbang wonten nopo wonten nopo wae mbokyo ditulungi to mass mas, randue ati po pie jane," ujar @nvicaa_.
"Iki wong goblok tenann ra langsung di tulungi malah di vidio," kata @damalia18_.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Putri Tanjung: Umur, Agama dan Daftar Usaha, Anak Chairul Tanjung Gaes
Update|January 19, 2022 17:50:54