Tol Cipali Sudah 12 Kali Ada Kecelakaan, Terbaru KM 95-97, Pajero hingga Avanza

Tol Cipali Sudah 12 Kali Ada Kecelakaan, Terbaru KM 95-97, Pajero hingga Avanza

Tol Cipali Sudah 12 Kali Ada Kecelakaan, Terbaru KM 95-97, Pajero hingga Avanza

Tol Cipali Sudah 12 Kali Ada Kecelakaan, Terbaru KM 95-97. (Foto: Twitter)


Siapa yang gak tahu Tol Cipali? Yap, Cipali singkatan dari Cikopo-Palimanan. Fakta baru terhitung sampai artikel ini dibuat sudah 12 kali kecelakaan. Baru-baru ini kecelakaan terjadi di km 95-97. 

Berdasarkan informasi yang dilihat tim KUYOU.id di Twitter akun @infoll pada Sabtu malam 7 September 2020,  Kecelakaan terjadi akibat dari kelalaian pengemudi sehingga membahayakan pengemudi lain atau pengemudi itu sendiri.

Hal ini merugikan pengemudi tersebut seperti luka-luka, cacat atau kehilangan nyawa. 

BACA JUGA: BREAKING, Kecelakaan Beruntun Tol Cipali KM 95-97, Pajero Innova hingga Avanza

Maka dari itu, jaga kesehatan dan pastikan mematuhi protokol keselamatan lalu lintas yang ada sehingga dapat meminimalisir kecelakaan yang ada gaes. 

Baru-baru ini terjadi kecelakaan di tol Cipali pada tanggal 6 September 2020 pukul 17.35 WIB. Kecelakaan tersebut terjadi di km 95-97 gaes. Hal tersebut diunggah oleh akun twitter @infoll. Pemilik akun juga mengunggah foto kecelakaan tersebut. 

Pada foto tersebut terlihat ada empat buah mobil yang bertabrakan satu sama lain. Terlihat dua mobil dibelakang menabrak mobil di depannya, sementara dua mobil yang ditabrak tersebut tidak terlihat apakah menabrak mobil lain atau berhenti secara mendadak. 

BACA JUGA: Video Detik detik Kecelakaan Beruntun Tol Cipali KM 150, Bus Terguling Empat Orang Tewas

Hal ini menambah catatan kecelakaan di tol Cipali menjadi 12 kali di sepanjang Januari hingga September 2020. 

Sebelumnya pada Agustus lalu, Direktur Penegakan Hukum Korps Lalu Lintas Mabes Polri Brigjen Kushariyanto mengatakan jika mulai dari Januari hingga Agustus 2020 sudah terjadi 11 kali kecelakaan di tol Cipali. 

Dirinya mengatakan jika kecelakaan tersebut memiliki model yang sama dimana kendaraan tersebut berpindah jalur ke arah yang berlawanan. 

"Informasi yang saya terima di tahun 2020 ini sudah terjadi 11 kali kecelakaan yang menyebrang, pindah dari jalur A ke B dan sebaliknya" kata Kushariyanto. 

BACA JUGA: Dibalik Kecelakaan Tol Cipali KM 184 Tewaskan 8 Orang, Ada Misteri Kerajaan Jin




tol cipalikecelakaankecelakaan cipalikecelakaan mautcipali sudah 12 kali kecelakaankecelakaan di cipali sudah 12 kalitotal 12 kali kecelakaan di tol cipali

Share to: