Ini Jadwal Jakarta Coffee Week 2020, Coffee Addict Siap-siap!

Ini Jadwal Jakarta Coffee Week 2020, Coffee Addict Siap-siap!

Ini Jadwal Jakarta Coffee Week 2020, Coffee Addict Siap-siap!

Ini Jadwal Jakarta Coffee Week 2020, Coffee Addict Siap-siap! (Foto: Instagram @jktcoffeeweek)


Acara tahunan Jakarta Coffee Week pasti sudah dinanti-nanti oleh Coffee Addict. Siap-siap nih gaes acara Jakarta Coffee Week 2020 bakal kembali diselenggarakan. Catat jadwalnya berikut ini. 

Acara yang diselenggarakan oleh ABCD School of Coffee and HYPE ini akan diselenggarakan pada 30 November sampai dengan 6 Desember 2020. Karena masih dalam suasana pandemi, acara tahunan ini akan diselenggarakan secara online di Tokopedia. 

BACA JUGA: Awkarin dan Reza Arap Jadi Barista Kopi, Ada yang Tahu Mereka Ngapain?

Seputar Jakarta Coffee Week 2020

Jakarta Coffee Week sudah diselenggarakan sejak 2016 lalu. Acara yang kini menginjak tahun kelima ini jadi perhelatan kopi terbesar di Asia Tenggara. Pada 2019 lalu, acara Jakarta Coffee Week berhasil menarik 22.836 pengunjung yang berbelanja hingga total lebih dari Rp4,4 miliar. 

Pada acara Jakarta Coffee Week tahun 2020 akan mengusung tema 'Revival happens everyday as a new one begins'. Founder ABCD School of Coffee, Hendri Kurniawan mengklaim bahwa acara ini akan tetap seru meski digelar secara online. 

"Acara ini merupakan perhelatan yang dinanti oleh para pelaku industri kopi. Hal ini membuat kami tetap mengadakan event meski harus digelar secara online. Tema tahun ini merupakan dorongan untuk para pelaku industri agar tetap kuat dan berinovasi dalam kondisi apapun. #Jacoweek 2020 online tidak akan kalah seru dengan event sebelumnya," ungkap Hendri Kurniawan. 

Menghadirkan banyak merchant kopi lokal

Dari tahun ke tahun Jakarta Coffee Week selalu menghadirkan pilihan tenant yang beragam. Dari mulai barista, coffee roaster, hingga distributor kopi dari seluruh dunia dan petani lokal.

"Setiap tahunnya kami menghadirkan pilihan tenant yang beragam, barista dan coffee roaster terkemuka, distributor dari seluruh dunia, serta petani lokal. Kami juga menyiapkan kelas online pada tanggal 30 November hingga 1 Desember 2020," kata Hendri Kurniawan, Founder ABCD School of Coffee. 

BACA JUGA: Ini Jadwal Rilis Serial WandaVision Tahun 2021, Marvel-addict Siap-siap!

Didukung oleh Tokopedia dan beberapa sponsor lain

Salah satu perhelatan besar se Asia Tenggara ini bakal didukung oleh beberapa pihak. Diantaranya adalah Tokopedia, Bank Mandiri, dan Tropicana Slim. 

Tokopedia menjadi satu platform pagelaran event tersebut. AVP of Category Development (FMCG & Long Tail Categories), Jessica Stephanie Jap mengungkap bahwa selama ini kopi lokal berhasil menjadi produk terlaris di kategori makanan dan minuman Tokopedia, terlebih lagi dalam suasana pandemi seperti sekarang ini. 

"Tokopedia dalam hal ini terus berkomitmen #SelaluAdaSelaluBisa dalam mendukung eksistensi industri kopi nusantara, khususnya di tengah kondisi seperti ini. Caranya dengan memberikan panggung seluas-luasnya bagi para pegiat usaha kopi lokal, salah satunya lewat Jakarta Coffee Week 2020," kata Jessica. 




Jakarta Coffee Week 2020Jakarta Coffee Weekjadwal Jakarta Coffee Week 2020tenant Jakarta Coffee Weekseputar Jakarta Coffee Week

Share to:



Modal Video 01