21 April adalah hari lahirnya Raden Adjeng Kartini yang kini ditepatkan sebagai Hari Kartini sebagai peringatan atas tokoh Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia tersebut.
Raden Adjeng Kartini yang berasal dari kalangan bangsawan Jawa yang merupakan anak kelima dari 11 bersaudara. Dia adalah anak perempuan tertua dari semua saudara kandungnya.
Kartini menempuh pendidikan di Europeesche Lagere School dan pandai berbahasa Belanda. Dia tertarik untuk memajukan perempuan pribumi yang kala itu memiliki status sosial yang rendah.
Baca Juga: Fakta dan Profil Deva Natasya Wijaya, Prajurit Wanita Kopassus yang Imut Bangat Gaes
Dia berjuang untuk para wanita agar memperoleh kebebasan, otonomi dan persamaan hukum sebagai bagian dari gerakan yang lebih luas. Bukan sekedar soal emansipasi wanita, tetapi juga masalah sosial umum lho gaes!
Sejarah Lagu Ibu Kita Kartini
Siapa sih yang gak tahu lagu Ibu kita Kartini ciptaan Wage Rudolf Supratman ini? Semua sekolah di Indonesia mengenalkan lagu ini kepada siswanya yang cukup membekas bagi kita semua.
Ternyata agi ini diciptakan oleh WR Supratman pada 22 Desember 1929 saat berlangsungnya Kongres Wanita Indonesia gaes!
Kala itu, sosok Raden Ajeng Kartini menjadi sorotan terutama tulisannya dalam sebuah buku terpopuler Door Duisternis tot Licht atau Habis Gelap Terbitlah Terang.
Baca Juga: 8 Potret Hangat Artis Tanah Air Saat Sahur dan Buka Puasa, Kompak Abis
Nah, dari buku tersebut lah WR Supratman menciptakan lagu yang berjudul Ibu Kita Kartini. Lagu ini diciptakannya dengan harapan agar para generasi wanita selanjutnya bisa menjadi seperti sosok Kartini.
Banyak yang belum tahu, ternyata lagu Ibu Kita Kartini ini memiliki judul asli 'Raden Ajeng Kartini' lho gaes!
Namun lagu tersebut judulnya telah berubah dan belum diketahui dengan pasti kapan dan mengapa.
Selain diciptakannya lagu Ibu Kita Kartini sebagai penghargaan dan mengenang sosok pejuang wanita ini, tanggal kelahiran RA Kartini, yakni 21 April juga ditetapkan sebagai peringatan hari Kartini.
Hal ini tertuang melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia No 108 Tahun 1964, pada tanggal 2 Mei 1964.
Gak hanya itu, Presiden Soekarno juga menetapkan RA Kartini sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional gaes!
Lirik Lagu Ibu Kita KArtini
Nah, untuk memperingati 21 April 2021 ini, yuk simak lirik lagu Ibu Kita Kartini selengkapnya dengan chord gitar gaes!
Intro : Dm G C Am
Dm G C
C C
Ibu Kita Kartini
F G C
putri sejati
Dm G C Am
putri Indonesia
Dm G C
harum namanya
C C
Ibu kita Kartini
F G C
pendekar bangsa
Dm G C Am
pendekar kaumnya
Dm G C
untuk merdeka
Reff:
Baca Juga: Fakta-fakta Yahya Waloni yang Dimiripkan Jozeph Paul Zhang Versi Mualaf
F C Am
wahai Ibu kita Kartini
Dm G C
putri yang mulia
F C Am
sungguh besar cita-citanya
Dm G C
bagi Indonesia
Musik : C C F G C
Dm G C Am
Dm G C.
C C
Ibu kita Kartini
F G C
putri jauh hari
Dm G C Am
Putri yang berjasa
Dm G C
Se indonesia
Reff:
F C Am
wahai Ibu kita Kartini
Dm G C
putri yang mulia
F C Am
sungguh besar cita-citanya
Dm G C
bagi Indonesia
F C Am
sungguh besar cita-citanya
Dm G C
bagi Indonesia
Outro : C
Selamat Hari Kartini, gaes!
Share to:
Related Article
-
Viral Video Wanita Seragam PNS Remas Anu-nya Paramedis saat Tes PCR, Netizen Auto Edgy
Viral|August 11, 2020 10:18:55