Berikut adalah fakta terbaru soal Rafael Malalangi yang gagal lolos polisi. Kini mulai beredar kabar bahwa Rafael Malalangi digantikan oleh sosok Franco Efraim.
Kasus gagal lolos polisi tersebut sempat menghebohkan publik sejak 29 Juli 2021. Awalnya, Rafael Malalangi dinyatakan lulus tes kepolisian saat diumumkan melalui virtual.
Namun, Rafael Malalangi merasakan kejanggalan mulai terjadi. Pasalnya, nama Rafael Malalangi tiba-tiba tak ada dalam daftar pengumuman kelullisan Bintara Polri di Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Polda Sulut).
BACA JUGA: Profil Franco Efraim Kowal, Lelaki yang Gantikan Rafael Malalangi Hingga Gagal Lulus Polisi
Simak fakta terbaru gagal lolos polisi, ternyata sosok Franco Efraim lah sosok yang diduga menggantikan Rafael Malalangi.
Sempat dinyatakan lulus tes kepolisian hingga namanya hilang dari daftar
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Rafael merupakan seorang calon siswa Bintara Polri yang dinyatakan lulus tes kepolisian saat diumumkan melalui virtual.
Keluarganya pun sudah begitu bahagia karena cita-cita Rafael untuk menjadi seorang polisi akan segera terwujud.
Namun, nama Rafael Malalangi hilang dari daftar calon siswa bintara Polri. Rafael yang merasa janggal langsung menyebarkan kabar tersebut melalui sosial media.
Video yang mengungkap pengakuan Rafael tersebut pun viral di sosial media. Melalui video itulah, Rafael dan keluarganya mencari keadilan kepada pihak-pihak terkait.
Namanya digantikan orang lain
Pihak Humas Polda Sulawesi Utara, Kombes Pol Jules Abraham Abast sempat mengungkap alasan soal Rafael Malalangi yang tak lolos sebagai siswa bintara.
Menurutnya, ada kesalahan nilai dari calon siswa bernama Franco Efraim Kowal yang merupakan pendaftar dari Panitia Pembantu Penerimaan Polres Minahasa Selatan.
Pasalnya, nilai kesehatan jasmani Franco, terutama di bagian renang diketahui mencapai skor 72,45, sebelumnya 64,35. Hal tersebut diketahui setelah dilakukan pemeriksaan lewat flipchart. Nilai tersebutlah yang akhirnya mempengaruhi skor akhir milik Franco yang mencapai 91 dari yang sebelumnya 64.
BACA JUGA: Fakta dan Profil Nana Sudjana, Eks Kapolda Metro yang Bantu Rafael Malalangi Dari Nepotisme Polri
Dari situlah Pebanrim Polres Minahasa Selatan menyusun ulang peringkat, sehingga nama Franco Efraim Kowal bergeser ke peringkat 14 dari 22 orang. Penyusunan ulang peringkat ini menyebabkan nama Rafael Malalangi tergeser dari posisi 22 menjadi posisi 23.
Rafael Malalangi akhirnya lulus seleksi
Setelah melalui proses panjang, kini Rafael Malalangi bisa tetap mengikuti pendidikan Bintara Polri setelah mendapat pertimbangan dan kebijakan pimpinan rapat yang membahas komplain calon siswa Bintara Polri.
Itulah fakta terbaru soal Rafael Malalangi yang gagal lolos polisi dan diduga digantikan oleh sosok Franco Efraim Kowal.
Share to:
Related Article
-
Tata Cara Amalan Malam 1 Suro ala Nabi Muhammad SAW, Anti Haram-haram Club Gaes
Update|August 08, 2021 12:30:00