Berikan apresiasi kepada konten kreator, khususnya TikToker yang berasal dari generasi Z, CORRECTO.ID hadirkan Gen Z Freedom Award 2021 yang diselenggarakan pada Jumat, 27 Agustus 2021.
Acara pucak ini dibuka dengan penampilan super keren dari musisi berbakat Bottle Smoker.
Tak hanya itu, Menteri BUMN Erick Thohir juga meyampaikan ucapan selamat kepada para muda mudi yang berhasil memenangkan penghargaan dalam Gen Z Freedom Award 2021 CORRECTO.ID.
Baca Juga: Freedom Awards 2021 CORRECTO.ID, Bentuk Apresiasi Kepada Konten Kreator Gen Z
Bos BUMN ini berharap agar acara apresiasi ini bisa menjadi motivasi bagi banyak pemuda Indonesia untuk terus menyalurkan bakat dan kreativitasnya.
Dia juga mengaku bangga dengan anak-anak muda yang dengan bijak menggunakan sosial media untuk banyak hal yang menginspirasi.
"Saya bangga bisa melihat anak-anak muda dari Gen-Z yang inovatif, sangat adaptif, open minded, multitasking, dan berpikir global. Calon pemimpin Indonesia," kata Erick Thohir.
Gen Z Freedom Award 2021 oleh CORRECTO.ID Trending di Twitter
Gen Z Freedom Award 2021 oleh CORRECTO.ID merupakan ajang apresiasi konten kreator, khususnya TikToker yang berasal dari generasi Z. mereka adalah sosok penuh ide dan kreativitas yang memiliki potensial luar biasa dengan pikiran dan nalar.
Penghargaan ini meliputi tujuh kategori penghargaan dengan puluhan nominator yang dipilih langsung oleh netizen.
Baca Juga: Daftar Nominasi dan Jadwal Tayang Acara Puncak Gen Z Freedom Award 2021 oleh CORRECTO.ID
Banjir dukungan, tagar #CorrectoGenZAwards2021 pun trending di Twitter Indonesia pada 27 Agustus 2021 malam hari.
Netizen bagikan keseruan serta ucapan selamat kepada para pemenang Gen Z Freedom Award 2021 oleh CORRECTO.ID.
Selain Menteri BUMN Erick Thohir, akan hadir juga Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki dan beberapa pembicara inspiratif lainnya seperti Digital Telkom Fajrin Rasyid, Founder Kitabisa.com Alfatih Timur, CEO Bukalapak Rachmat Kaimuddin, Founder Rumah Millennials Taufan Akbari sebagai Inspiring Speakers.Share to:
Related Article
-
Viral Curhat Gadis di TikTok: Pria yang Di-Cinta Ternyata Gay
Viral|September 11, 2020 00:00:00