Kronologi Viral Aipda Ambarita Dimutasi, Karena Periksa Privasi HP Warga?

Kronologi Viral Aipda Ambarita Dimutasi, Karena Periksa Privasi HP Warga?

Kronologi Viral Aipda Ambarita Dimutasi, Karena Periksa Privasi HP Warga?

Kronologi Viral Aipda Ambarita Dimutasi (Foto: Berbagai sumber)


Aipda Ambarita dimutasi karena video viral saat ia periksa privasi HP warga. Inilah kronologi lengkapnya.

Seorang polisi yang kerap tampil di televisi, Aipda Monang Parlindungan Ambarita atau yang lebih dikenal Aipda Ambarita dimutasi ke Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polisi Daerah (Polda) Metro Jaya. Tak sendiri, Jacklyn Chopper atau yang lebih dikenal Aiptu Jakaria juga ikut dimutasi ke Bidang Humas Polda Metro Jaya.

Apa penyebabnya? Apakah karena video viral Aipda Ambarita yang periksa privasi HP warga? Diketahui, sebuah video viral memperlihatkan Aipda Ambarita yang periksa privasi HP warga saat sedang berpatroli. Kejadian tersebut ditayangkan di program televisi The Police di Trans 7.

Baca Juga: Fakta dan Profil Fachrial Kautsar, Netizen yang Dikecam Karena Lelucon Minta Polisi Digantikan Satpam BCA

Nah, buat kamu yang penasaran, yuk simak kronologi viral Aipda Ambarita dimutasi, karena periksa privasi HP warga.

Kronologi Viral Aipda Ambarita

Dalam sebuah tayangan The Police Trans 7, Aipda Ambarita yang sedang berpatroli meminta dua orang warga remaja untuk menyerahkan HPnya unttuk diperiksa. Aipda Ambarita berdalih bahwa ia ingin memeriksa apakah warga ini sedang merencanakan sesuatu yang negatif atau tidak.

"Saya hanya untuk pencegahan, siapa tau kau berdua merencanakan pembunuhan," ucap Aipda Ambarita kepada warga tersebut untuk meyakinkannya.

Hal ini pun mengundang reaksi netizen. Mereka mempertanyakan hak polisi memeriksa privasi HP warga.

"Privasi ga boleh cek cek tuman," tulis netizen di kolom komentar postingan fakta.indo.

"Sebenarnya memang gaboleh kecuali ada indikasi awal penemuan barang yg mencurigakan , seperti sabu, sajam, dan lainnya , disini memang bang ambarita mau menang sendiri padahal dia belum punya wewenang karena belum menemukan unsur bukti pada sih pemilik hp," tulis netizen lainnya yang menjelaskan Polisi boleh memeriksa privasi HP warga, jika sebelumnya ada indikasi sesuatu yang negatif.

Alasan Aipda Ambarita dan Aiptu Jakaria Dimutasi ke Humas Polda Metro Jaya

Kapolda Metro Jaya Irjen Mohammad Fadil Imran pun akhirnya memutasi Aipda Amabarita dan Aiptu Jakaria ke bidang Humas Polda Metro Jaya. Hal ini menyusul viralnya video Aipda Ambarita yang mengecek privasi HP milik warga.

Mutasi dilakukan berdasarkan Surat Nomor: ST/458/X/KEP/2021 yang ditandangani oleh Karo SDM atas nama Kapolda Metro Jaya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membeberkan alasan mengapa kedua polisi tersebut dimutasi ke Humas Polda Metro Jaya, karena kedua polisi tersebut pandai bermain dan mengelola media sosial. Hal ini terlihat dari followers sosial media kedua polisi ini yang banyak.

"Kenapa ke humas? Pak Jacklyn ini salah satu orang yang punya bakat bagus bermain di media sosial. Boleh lihat followersnya bagus. Kami butuh orang-orang yang expert di bidangnya," kata Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta, 19 Oktober 2021.

"Pak Ambarita juga sebenarnya punya kelebihan yang sama. Coba lihat followers-nya," tambahnya.

Diketahui saat ini followers Instagram Aipda Ambarita sudah mencapai 300 ribu followers. Sementara itu, followers Instagram Aiptu Jakaria sudah mencapai 100 ribu followers. Hal ini tentu angka yang fantastis, bagi seorang polisi di Instagram.

Baca Juga: Polisi Izinkan Pesepeda Lintasi Jalan Umum Jakarta Gaes

Nah, itulah kronologi viral Aipda Ambarita dimutasi, karena periksa privasi HP warga.




Aipda AmbaritaAipda Ambarita dimutasiAipda Ambarita mutasiAipda Ambarita periksa HPKronologi Aipda Ambarita dimutasiAipda Ambarita Humas PoldaAiptu Jakaria dimutasiAiptu Jakaria mutasiAiptu Jakaria Humas Polda

Share to: