Tersangka kasus kecelakaan Tubagus Joddy kaget dengan perlakuan baik yang diterimanya saat berada di penjara.
Diketahui saat ini Tubagus Joddy ditahan di Mapolres Jombang usai ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan tunggal yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
Sebelumnya diketahui jika dirinya sempat merasa down dan mengalami trauma usai kecelakaan yang terjadi.
BACA JUGA: Fakta Kondisi Terbaru Tubagus Joddy di Penjara, Mental Down Panggil Nama Vanessa Bibi
Meski begitu, kini Joddy justru mendapat dukungan dan kekuatan dari para tahanan yang ada di Mapolres Jombang.
Hal ini juga dibenarkan oleh Kapolres Jombang Jawa Timur, AKBP Moh Nurhidayat, yang menyebut jika kondisi Joddy saat ini semakin mmebaik.
Nurhidayat juga menuturkan jika para tahanan sangat berjasa dalam penyembuhan psikis Joddy.
“Ketika Tubagus Joddy masuk pasti ada komunikasi, kamu kenapa," ujar AKBP Moh Nurhidayat.
Hal ini membuat Joddy kaget karena selama ini penjara identik dengan bully-an dan menyeramkan.
"Di dalam itu banyak kasus ada yang pencuri, penipuan, penggelapan. Itu mensupport juga kepada saudara TJ untuk menerima peristiwa itu sebagai peristiwa yang sudah garis tangan bagi saudara TJ,” ucapnya.
Namun ketakutan joddy tersebut tak terjadi, karena parra tahanan justru membeirkan kekuatan mental Jody bahkan ikut mendoakan Vanessa dan Bibi.
BACA JUGA: Penampakan Terbaru Tubagus Joddy Usai Jadi Tersangka, Terancam Pasal Berlapis 12 Tahun Penjara
“Dia sangat surprise melihat respons teman-teman di dalam yang langsung berinisiatif salat gaib, salat jenazah mendoakan para korban,” ungkapnya.
Share to:
Related Article
-
Biodata Ivana Alawi, Lengkap Umur dan Agama, Artis dan YouTuber Filipina yang Hot Abis!
Update|September 23, 2020 14:29:02