Indonesia absen di ajang Miss Universe 2021 di Israel dan tak mengirimkan perwakilannya, Raden Roro Ayu Maulida Putri di ajang tersebut.
Alasan Indonesia absen di ajang Miss Universe 2021 adalah karena waktu persiapan yang singkat dan adanya pembatasan aktivitas di Indonesia selama pandemi Covid-19.
BACA JUGA: Fakta-fakta Hubungan Awkarin dan Gangga Kusuma, CLBK Hingga Dilamar Gaes!
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Yayasan Putri Indonesia (YPI) di akun Instagram resmi pada Minggu 28 Novmber 2021.
"Dengan berat hati, kami ingin menginformasikan bahwa kami tidak dapat berpartisipasi dalam Miss Universe ke-70,” ucap YPI.
Selain itu, saat ini YPI juga tengah mempersiapkan proses seleksi kandidat Puteri Indonesia di beberapa provinsi.
Meski begitu, YPI juga berharap jika pihaknya bisa berpartisipasi lagi dalam ajang Miss Universe tahun depan.
"Kami berharap dapat berpartisipasi lagi di kontes Miss Universe tahun depan," tulis YPI.
Sebelumya YPI juga telah menggelar kontes Puteri Indonesia edisi ke-24 pada bulan Maret dan menetapkan Raden Roro Ayu Maulida Putri dari Jawa Timur sebagai pemenang.
Ayu Maulida Putri juga sudah mewakili Indonesia di ajang Miss Universe 2020 pada 21 Mei 2021 di Amerika Serikat dan berhasil masuk dalam 21 besar.
Sementara itu, sejumlah negara juga sudah mengumumkan tak berpartisipasi dalam ajang Miss Universe 2021 seperti Malaysia, Afria, Barbados, Belize, Myanmar dan Uruguay.
BACA JUGA: Buka Donasi Untuk Belikan Gala Sky Rumah, Oknum Nakal Ini Makan Beberapa Korban Gaes!
Hal ini juga berkaitan dengan kontes Miss Universe yang diadakan di Israel yang menjadi sorotan hingga seruan boikot karena aksi negara tersebut terhadap Palestina.
Share to:
Related Article
-
Manga & Anime Slam Dunk Bakal Muncul Lagi di Tahun 2020?
Update|August 12, 2020 22:02:43