Fakta Menarik Museum Macan Jakarta yang Hype Abis, Ini Lokasi Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk

Fakta Menarik Museum Macan Jakarta yang Hype Abis, Ini Lokasi Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk

Fakta Menarik Museum Macan Jakarta yang Hype Abis, Ini Lokasi Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk

Kolase Foto dan Fakta Menarik Museum Macan Jakarta yang Hype Abis, Ini Lokasi Lokasi Hingga Harga Tiket Masuk (Foto: Instagram @museummacan)


Ini dia fakta menarik Museum Macan Jakarta yang hype abis. Simak yuk informasi terkait lokasi hingga harga tiket masuknya berikut ini. 

Museum Macan Jakarta adalah museum seni modern dan kontemporer yang terletak di AKR Tower Level M, Jalan Panjang No. 5 Kebon Jeruk, Jakarta Barat. 

Museum Macan Jakarta menghadirkan berbagai macam karya seni modern dan kontemporer dari Indonesia, Eropa, Amerika, dan Asia. Hingga kini, Museum Macan Jakarta memiliki banyak koleksi dari berbagai daerah dan terus bertambah. 

Selain itu, Museum Macan Jakarta juga menawarkan berbagai program publik dan pameran yang dinamis. 

BACA JUGA: Connectoon di M Bloc Space, Dari Toko Komik hingga Pop Culture dan Kuliner

Hits di TikTok

Kini, Museum Macan Jakarta tengah hits dan hype di TikTok. Banyak pengguna TikTok yang mengabadikan dirinya saat tengah berada di Museum Macan Jakarta.

Salah satunya adalah pemilik akun @azizsms yang mengunjungi Museum Macan Jakarta. Ia mengunggah sebuah video beberapa karya yang ada di Museum Macan.

Hingga kini, video Tiktok Aziz di Museum Macan Jakarta sudah berhasil mendapat 13,5 ribu viewers. Video tersebut juga dipenuhi dengan komentar netizen yang penasaran dengan Museum Macan Jakarta. 

Harga tiket masuk Museum Macan Jakarta

Bagi kamu yang tertarik untuk datang dan menyaksikan keindahan seni di Museum Macan Jakarta, kamu perlu merogoh kocek Rp90.000 di hari weekend. Sementara itu untuk weekday kamu hanya perlu membayar tiket seharga Rp80.000.

Sementara itu, kamu bisa mendapatkan tiket Museum Macan Jakarta melalui laman Museum Macan, https://ticket.museummacan.org/. Kamu juga bisa mendapatkan tiketnya lewat beberapa mitra seperti Traveloka, Tiket.com, Got-Tix, dan Klook. 

Perlu diketahui gaes karena masih di masa pandemi, Museum Macan Jakarta menerapkan aturan ketat terkait para pengunjungnya demi menghindari penularan Covid-19. 

Museum Macan Jakarta  menyediakan 3 slot waktu berkunjung harian dengan jumlah kapasitas pengunjung sebanya 25% saja. Kamu juga perlu menscan QR Code PeduliLindungi saat sudah sampai di Museum Macan Jakarta. 

BACA JUGA: Fakta-fakta RUCI Art Space, Art Exhibition Viral di TikTok yang Segera Hadir Maret 2022 Gaes!

Nah itu dia fakta menarik Museum Macan Jakarta yang hype abis. Kami juga sajikan informasi terkait harga tiket masuk dan lokasinya. 




Museum Macan JakartaLokasi Museum Macan JakartaHarga Tiket Museum Macan JakartaTiket masuk Museum Macan JakartaBerapa Harga Tiket Museum MacanFakta Menarik Museum MacanDi mana Museum MacanMuseum Macan Hype Abis

Share to: